Hasto Jalani Sidang Perdana Kasus Harun Masiku Hari Ini

hasto sidang perdana
(FIN)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto akan menjalani sidang perdana dalam kasus dugaan suap Harun Masiku, di PN Tipikor Jakarta Pusat, Jumat (14/3/2025).

Mengutip dari Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) PN Jakarta Pusat, sidang perdana ini direncanakan digelar pukul 09.20 WIB.

“Jumat, 14 Maret 2025 jam 09.20 WIB sampai dengan selesai. Sidang pertama,” tulis SIPP PN Jakpus.

Berkas perkara Hasto yang teregister dengan nomor perkara 36/Pid.Sus-TPK/2025/PNJKT.Pst ini akan diadili Hakim Ketua Rios Rahmanto. Rios ditemani dua hakim anggota yakni Fajar Kusuma Aji dan Sigit Herman Binaji. Lalu, Panitera Pengganti adalah Eko Budiarno.

DPP PDIP telah menunjuk sejumlah pengacara untuk membela Hasto yang akan duduk di kursi pesakitan pada hari ini. Salah satu yang menonjol adalah Eks Jubir KPK Febri Diansyah yang menjadi koordinator juru bicara pengacara Hasto.

Selain itu, DPP PDIP juga menunjuk advokat kondang Maqdir Ismail dan Ketua DPP PDIP Ronny Talapessy sebagai pengacara Hasto.

BACA JUGA:

Berkas Perkara Hasto Dilimpahkan KPK ke Tipikor, Tinggal Sidang

Pengacara Hasto Sebut KPK Langgar HAM: Tak Sesuai Prosedur

Hasto bersama advokat PDIP Donny Tri Istiqomah (belum ditahan) diproses hukum atas kasus dugaan tindak pidana suap kepada mantan Komisioner KPU Wahyu Setiawan untuk kepentingan penetapan pergantian antarwaktu (PAW) anggota DPR RI periode 2019-2024 Harun Masiku (buron).

Hasto disebut juga mengurus PAW anggota DPR RI periode 2019-2024 daerah pemilihan (dapil) 1 Kalimantan Barat (Kalbar) Maria Lestari. Dia juga dikenakan Pasal perintangan penyidikan atau obstruction of justice.

Dia juga sudah berupaya untuk lepas dari status tersangka dengan mengajukan Praperadilan ke Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan. Namun, usaha tersebut kandas.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Polresta Bandung Siap Amankan Arus Mudik Lebaran
Polresta Bandung Siap Amankan Arus Mudik Lebaran
Jadwal Imsak Tasikmalaya
Jadwal Imsak Tasikmalaya Hari Ini, Minggu 23 Maret 2025
Jadwal Imsak Ciamis
Jadwal Imsak Wilayah Ciamis Hari Ini, Minggu 23 Maret 2025
BI Ungkap Aliran Modal Asing Keluar Rp4,25 Triliun dari Indonesia dalam Sepekan
BI Ungkap Aliran Modal Asing Keluar Rp4,25 Triliun dari Indonesia dalam Sepekan
BPBD Kabupaten Bandung Ingatkan Masyarakat Tetap Waspada
BPBD Kabupaten Bandung Ingatkan Masyarakat Tetap Waspada
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Keindahan Umat Muslim Capai Keberkahan di Malam Lailatur Qadar

4

Viral Mahasiswa Berkelahi dengan Polisi saat Demo, Netizen Penasaran dengan Kondisi Terakhir

5

BREAKING NEWS, Kecelakaan Mobil Terbalik di Flyover Pasupati Bandung
Headline
50.000 Bibit Pohon Ditanam untuk Hijaukan Kawasan Puncak Bogor, Dedi Mulyadi: Bentuk Tobat Ekologi
50.000 Bibit Pohon Ditanam untuk Hijaukan Kawasan Puncak Bogor, Dedi Mulyadi: Bentuk Tobat Ekologi
Tinjau Lokasi Hidden Gem, Farhan: Potensi Daya Tarik Wisatawan Urban Adventure
Tinjau Lokasi Hidden Gem, Farhan: Potensi Daya Tarik Wisatawan Urban Adventure
Jurnalis Kompas.com Laporkan Penganiayaan Saat Meliput Unjuk Rasa Penolakan Revisi UU TNI
Jurnalis Kompas.com Laporkan Penganiayaan Saat Meliput Unjuk Rasa Penolakan Revisi UU TNI
Teror bangkai tikus kantor Tempo
Kantor Tempo Diteror Lagi: Kali Ini Dikirim Bangkai Tikus Dipenggal

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.