Hari Terakhir Pasar Murah Sesi Pertama di Kota Bandung

Kepala Disdagin Elly Wasliah (Foto: Rizky Iman /Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) menggelar pasar murah di 30 kecamatan yang ada di Kota Bandung.

Kepala Disdagin Elly Wasliah menyampaikan saat ini pasar murah di gelar menjadi dua sesi, sesi pertama mulai tanggal 20 hingga 24 November 2023 masing-masing sesi 15 kecamatan.

“Kemarin adalah hari keempat, satu harinya kan tiga kecamatan di mulai dari Senin, sudah 12 kecamatan melaksanakan pasar murah,” kata Elly Wasliah, Jumat (24/11/2023).

BACA JUGA: Jaga Kestabilan Harga Jelang Nataru, Pemkot Bandung Gelar Pasar Murah di 30 Kecamatan

Elly menambahkan, sesi pertama berakhir hingga hari ini 24 November 2023 di tiga kecamatan. Adapun sesi kedua, kata Elly akan dilaksanakan pada tanggal 4 hingga 8 Desember 2023 mendatang.

“Sama itu juga di 15 kecamatan satu hari nya tiga kecamatan,” ujarnya.

Selain itu, menurutnya baik sesi satu maupun sesi kedua penentuan lokasi pasar murah telah ditentukan oleh bapak ibu camat setempat.

“Untuk kecamatan mah lokasi sudah di tentukan sama bapak ibu camat,” ucapnya.

Namun buat pasar murah tingkat kota menurutnya, masih dalam proses pemilihan lokasi, karena tingkat kota pihaknya yang menentukan tempat.

“Untuk yang tingkat kota kita masih dalam proses pemilihan lokasi untuk yang tanggal 11 sampai 12 Desember (Pasar murah tingkat kota),” imbuhnya.

BACA JUGA: Pemkot Bandung Yakin Masalah Sampah Tuntas Akhir Tahun

Adapun komoditi yang disediakan di pasar murah tersebut yakni, Beras medium SPHP, minyak, gula, terigu, telur, termasuk gas 3 Kilogram (Kg).

“Komoditas yang di jual disana di pasar murah ini, ada beras SPHP, minyak, gula, terigu, telur dan berbagai kebutuhan pokok lainnya, karena kita bekerja sama dengan bulog, pertamina untuk gas 3 kg,” pungkasnya.

(Rizky Iman / Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Puncak
Rekomendasi Penginapan Murah di Puncak untuk Liburan Romantis Berdua
KPU Kulon Progo
KPU Kulon Progo Telah Siapkan 753 TPS untuk Pilkada 2024
LeBron James Lakers
Lakers di NBA Torehkan Sejarah Baru, LeBron James Tandem dengan Sang Anak
Prancis vs Belgia 16 Besar EURO 2024
Pratinjau Prancis vs Belgia 1 Juli 16 Besar EURO 2024: Prediksi Line Up dan Head to Head
Detik-Detik Mengerikan Pembunuhan Mutilasi di Garu-Cover
Detik-Detik Mengerikan Pembunuhan Mutilasi di Garut: Korban dalam Kondisi Terikat
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024