Hari Pertama Pendaftaran Paslon, KPU Kota Bandung: Belum Ada yang Mendaftar

Penulis: Budi

KPU Kota Bandung
Situasi Hari Pertama Pendaftaran di KPU Kota Bandung (Foto: Rizky Iman/TM).

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID – Hari pertama pendaftaran calon wali Kota Bandung dan calon wakil wali Kota Bandung di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung masih belum ada yang mendaftar.

Menurut Bagian Teknis Penyelenggaraan KPU Kota Bandung, Fajar mengatakan, hingga saat ini belum ada pasangan calon (Paslon) yang menginformasikan akan mendaftar di hari pertama.

Selain itu, kata Fajar, KPU Kota Bandung terus berkoordinasi dengan tim pemenangan paslon untuk memastikan kehadirannya agar tidak terjadi bentrok saat mendaftar.

“Hari ini kita memaksimalkan persiapan aja, mulai dari gladi resik sampai memang kita cek sistem juga, karena kita menggunakan silon kadaya, kita memaksimalkan dulu di persiapan internal aja,” kata Fajar, Selasa (27/8/2024).

Fajar pun mengatakan, saat ini sudah ada dua paslon yang sudah di konfirmasi akan mendaftar ke KPU Kota Bandung, yakni Haru Suandharu-R. Dhani Wirianata dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Gerindra pada hari esok Rabu (28/8/2024).

“Yang baru sampai informasi awal kita itu besok ada datu paslon yang kemudian di hari Kamis baru satu juga informasi, yang sudah komunikasi ya, besok kemungkinan infonya Pak Haru dengan Pak Dhani yang mau daftar,” ucapnya

BACA JUGA: Pemkot Bandung Pastikan Persiapan Pilkada Serentak Berjalan Aman

Sedangkan satu paslon lainnya, yakni Muhammad Farhan-Erwin dari partai NasDem dan Partai Keadilan Bangsa (PKB) pada hari Kamis (29/8/2024).

“Baru informasi belum melayangkan surat resmi ke kita,” ujarnya.

Sementara itu, waktu pendaftaran paslon di KPU Kota Bandung dimulai pada pukul 08.00-16.00 WIB untuk tanggal 27-28 Agustus 2024. Sedangkan pada hari terakhir yakni tanggal 29 Agustus 2024 pendaftaran dibuka pukul 08.00-23.59 WIB.

 

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Angkutan Mikrotrans Jaklingko Tabrak 8 Pemotor di Cengkareng
Angkutan Mikrotrans Jaklingko Tabrak 8 Pemotor di Cengkareng
Bedah Buku Budaya Indramayu
Melestarikan Seni Tradisi Indramayu: Wayang Kulit, Berokan, Jaran Lumping
Supernova
Godzilla dan Kong Bersatu Lagi di Supernova!
LPSK dokter PPDS unpad
LPSK Lindungi Korban dan Saksi Kasus Pemerkosaan Dokter PPDS Unpad
Paula Verhoeven
Dituduh Istri Durhaka, Paula Verhoeven Bongkar Bukti dan Lawan Balik Demi Martabat!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Prodi Ilmu Komunikasi Telkom University dan Yayasan Panrita Peduli Hadirkan Program "Guru Literat AI" untuk Aktivis Pendidikan Sulawesi Selatan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB
Headline
Usai Konvoi Persib Bandung, Kawasan Kota Bandung Tetap Kinclong
Usai Konvoi Persib Bandung, Kawasan Kota Bandung Tetap Kinclong
Hari Raya Waisak 2025, Antrean Kendaraan dari Jakarta Mulai Padati Gerbang Tol Pasteur, Antrean Sekitar 1 Kilometer
Hari Raya Waisak 2025, Antrean Kendaraan dari Jakarta Mulai Padati Gerbang Tol Pasteur, Antrean Sekitar 1 Kilometer
Pemkot Bandung Bakal Awasi Pembuangan Sampah ke TPS Pasar Ciwastra
Pemkot Bandung Bakal Awasi Pembuangan Sampah ke TPS Pasar Ciwastra
manusia silver satpol pp
Gerombolan Manusia Silver Serang Satpol PP, Pukul Mundur Petugas!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.