Harga BYD Dolphin Belum Keluar, Pabrikan Perlu Tes Pasar di Indonesia?

Penulis: Saepul

byd dolphin
Ilustrasi (BYD)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Publik Indonesia bisa jadi sedang menunggu informasi penting soal harga mobil listrik BYD Dolphin, yang sampai saat ini belum kunjung dirilis.

Head of Marketing Communication PT BYD Motor Indonesia, Luther T Panjaitan menyampaikan, pihaknya perlu menunggu penerimaan pasar Indonesia sebelum menetapkan harga jual mobil listrik BYD Dolphin.

“Kita masih merasa pada periode ini kita pikir biar kita lihat dulu penerimaan pasar. Mungkin kami juga ingin mendapatkan umpan balik dari teman-teman media dengan spesifikasi seperti itu, performa seperti itu, desain dan antusias pasar kira-kira bisa di harga berapa?” ujar Luther melansir Antara, Senin (22/01/2024).

Ia menyebut, pihaknya ingin menghadirkan kendaraan value for money atau menghadirkan nilai untuk masyarakat Indonesia.

BACA JUGA: BYD Seal vs Hyundai IONIQ 6, Mana yang Punya Daya Tarik?

Luther menambahkan, dalam menetapkan harga BYD Dolphin, tidak sekedar bertarung di segmen antar kendaraan listrik, termasuk juga dengan kendaraan konvensional. Meski begitu, Luther optimis dengan kualitas dan teknologi yang tersaji pada BYD Dolphin.

“Kalau kita lihat BYD ini bisa dibilang tipe kendaraan yang cukup secara built quality, secara looks, dan segala macam bukan kaleng kaleng,” jelas Luther.

Lebih lanjut, kata dia, pihaknya akan mengumumkan harga mobil listrik tersebut dalam ajang pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) yang berlangsung bulan depan.

Luther menuturkan, meski terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi, tetapi pihaknya mengupayakan akan mempercepat perilisan harga resmi Dolphin.

Selain itu, Luther menyampaikan, sudah ada tiga model dipesan hampir 300 menit, yakni BYD Seal, Atto 3, dan Dolphin.

“Artinya apa, itu antusiasme, mereka (konsumen) itu belum tahu harga, tapi mereka mau lakukan pre-booking,” pungkasnya.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Firza Andika dan Persija Resmi Berpisah, Bambang Pamungkas Ungkap Penyebabnya
Firza Andika dan Persija Resmi Berpisah, Bambang Pamungkas Ungkap Penyebabnya
Hajar PSIS Semarang, Pelatih Malut Sebut Kemenangan Yang Sulit Diraih
Hajar PSIS Semarang, Pelatih Malut Sebut Kemenangan Yang Sulit Diraih
Perubahan-logo-Google-yang-lama-vs-logo-baru-554695605
Google Ganti Ikon ‘G’ Setelah 10 Tahun, Strategi Branding Baru di Era AI?
oppo-enco-clip-4
OPPO Rilis Enco Clip, TWS Open-Ear Stylish dengan Baterai Tahan 42 Jam
Tradisi Apitan
Jelang Idul Adha Warga Jawa Tengah Lakukan Tradisi Apitan
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Crystal Palace vs Manchester City Final FA Cup 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
Menkes Sebut Gaji Rp15 Juta Lebih Pintar dan Sehat Dibanding Gaji Rp5 Juta?
Menkes Sebut Gaji Rp15 Juta Lebih Pintar dan Sehat Dibanding Gaji Rp5 Juta?
Fakta Kecelakaan Maut Minibus Wisatawan di Tawangmangu Akibatkan 5 Orang Tewas
Fakta Kecelakaan Maut Minibus Wisatawan di Tawangmangu, Akibatkan 5 Orang Tewas
Banjir Majalengka Akibatkan 5 Desa di 3 Kecamatan Terendam
Banjir Majalengka Akibatkan 5 Desa di 3 Kecamatan Terendam
Gapura Panca Waluya
Dedi Mulyadi Santai Tanggapi Walk Out PDIP di Sidang Paripurna

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.