Hal Ini Wajib Diperhatikan Saat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

kartu prakerja gelombang 66
(Tangkapan Layar kartu prakerja)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Para peserta yang ingin mengikuti program Kartu Prakerja gelombang 66 memiliki kesempatan untuk mendapatkan insentif berupa saldo DANA gratis hingga Rp700 ribu. Saldo DANA gratis ini diperoleh setelah para peserta berhasil menyelesaikan rangkaian kegiatan program.

Artikel ini akan membahas lima hal penting yang perlu calon peserta perhatikan agar dapat mengikuti Kartu Prakerja gelombang 66 dengan sukses dan mendapatkan saldo DANA gratis.

1. Penuhi Persyaratan

Untuk dapat mengikuti Kartu Prakerja gelombang 66 dan mendapatkan saldo DANA gratis, para calon peserta harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:

  • Belum pernah menjadi Penerima Program Kartu Prakerja.
  • Warga Negara Indonesia (WNI) dengan usia antara 18 hingga 64 tahun.
  • Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
  • Sedang mencari kerja, terkena PHK, atau membutuhkan peningkatan kompetensi kerja.
  • Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa, atau Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.
  • Maksimal 2 Nomor Induk Kependudukan (NIK) dalam 1 Kartu Keluarga (KK) yang menjadi Penerima Program Kartu Prakerja.

2. Pastikan Data Sudah Benar

Hal penting lainnya adalah memastikan bahwa data yang kamu masukkan dalam proses pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 66 adalah benar dan sesuai dengan data yang terdaftar di Dukcapil. Kesalahan dalam pengisian data dapat menghambat proses verifikasi dan pendaftaran.

3. Email dan Nomor Harus Aktif

Para calon peserta perlu memastikan bahwa akun email dan nomor telepon yang mereka gunakan untuk pendaftaran masih aktif. Verifikasi akun Kartu Prakerja serta informasi terkait akan dikirimkan melalui SMS atau email, oleh karena itu, penting untuk memantau kedua media komunikasi tersebut.

BACA JUGA: Ternyata Ini Penyebab Gagal Verifikasi Wajah Saat Daftar Akun Prakerja

4. Jawab Tes Minat Bakat dengan Benar dan Akurat

Tes minat bakat merupakan bagian penting dari proses pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 66. Peserta diharapkan menjawab pertanyaan dalam tes tersebut dengan benar dan akurat, karena hasil tes ini akan menjadi penentu dalam penempatan peserta pada pelatihan yang sesuai dengan minat dan potensi mereka.

5. Kondisi Sehat

Terakhir, para calon peserta perlu memastikan bahwa mereka dalam kondisi sehat saat mengikuti proses pendaftaran. Meskipun pendaftaran dilakukan secara daring, tetapi kesehatan yang baik akan membantu peserta dalam fokus dan konsentrasi saat menyelesaikan rangkaian pendaftaran.

Jadi itu merupakan hal-hal yang harus kamu perhatikan jika ingin mendaftar!

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kronologi Kebakaran Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.