BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Mantan asisten pelatih Persib Bandung, Goran Paulic mengaku senang dengan perekrutan yang dilakukan Persib di jendela transfer kali ini. Goran Paulic merasa Persib Bandung berada di jalur yang tepat usai merekrut bek asal Kroasia, Mateo Kocijan.
Goran mengungkapkan bahwa sosok Mateo Kocijan memang terdengar asing di telinga publik sepakbola Kota Bandung. Hanya saja hal itu tidak bagi publik sepakbola Kroasia, dimana menurutnya, Mateo merupakan pemain dengan reputasi yang baik.
“Bek dari Kroasia juga dia adalah pemain bagus. Jadi saya yakin, pelatih bisa mewujudkannya lagi (juara),” terang pria berusia 59 tahun tersebut.
Dilihat dari gaya bermain Mateo, dinilainya sudah cukup untuk menambal kepergian Alberto Rodriguez ke Mohun Bagan. Meski secara postur tidak lebih tinggi dari Alberto, namun bukan berarti Mateo lebih lemah dalam mengantisipasi bola serangan lewat udara.
Lebih lanjut lagi ia yakin, Mateo hanya memerlukan waktu beradaptasi agar bisa menunjukan potensinya di Persib. Terlebih di sepanjang karir Mateo, ini merupakan kali pertama berkarir di dataran benua Asia.
“Saya yakin pemain baru bisa mengisi perannya dengan baik,” terang eks pemain jebolan Liga Singapura tersebut.
BACA JUGA: Segera Dipercantik, Stadion GBLA Resmi Dikelola Persib 30 Tahun ke Depan
Meski sudah tidak berada di Persib lagi, Goran tetap akan mengikuti perjuangan Persib di musim depan. Ia pun sangat senang apabila bisa tetap memberi kontribusi, meski tidak menjadi bagian dari skuat tim Maung Bandung.
“Saya akan mengikutinya (Persib) terus dengan hati saya dan menjadi bagian dari tim seperti musim lalu.” tutupnya.
(RF/Usk)