Google Doodle Hari Ini Ikut Semarakkan Paralimpiade 2024

google doodle paralimpiade
(nasional)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Google Doodle hari ini, Rabu (28/8/2024), memeriahkan dimulainya Paralimpiade 2024, ajang olahraga yang dirancang khusus untuk para atlet disabilitas dari seluruh dunia.

Seperti Olimpiade 2024 yang digelar pada 26 Juli hingga 11 Agustus, Paralimpiade kali ini juga berlangsung di Paris, Prancis.

Raksasa mesin pencarian ini ikut merayakan kemeriahan ini dengan menampilkan Google doodle penuh animasi. Pada laman pencarian, tampak sejumlah burung berwarna-warni terbang mengelilingi monumen ikonik, menggambarkan semangat para atlet siap berjuang meraih mendali.

Paralimpiade ke-17 ini berlangsung dari 28 Agustus hingga 8 September 2024, dengan melibatkan 4.400 atlet dari 128 negara yang akan berlaga di 22 cabang olahraga (cabor).

Selama 11 hari, para atlet Paralimpiade 2024 ini akan memperebutkan 549 medali di berbagai lokasi ikonik, yang sebelumnya digunakan untuk ajang Olimpiade.

Di antara lokasi tersebut, Stade de France dan La Defense Arena akan menjadi tempat pertandingan atletik dan renang, sementara Velodrom Saint-Quentin-en-Yvelines akan menjadi arena bersepeda.

Indonesia juga tidak ketinggalan berpartisipasi dalam ajang bergengsi ini, dengan mengirimkan 35 atlet dari 10 cabang olahraga. Chief de Mission (CdM) Kontingen Indonesia, Reda Manthovani, menyatakan Kontingen Indonesia menargetkan untuk meraih 1 medali emas, 2 perak, dan 3 perunggu.

BACA JUGA: Pagi Ini Google Doodle Sambut Olimpiade Paris 2024!

“Secara realistis kita menargetkan capaian medali Indonesia pada Paralimpiade 2024 Paris berupa, 1 emas, 2 perak dan 3 perunggu,” kata Reda.

Buat kamu yang berada di Indonesia, kamu bisa menyaksikan serangkaian pertandingan Olimpiade 2024 dari layanan streaming Vidio.com.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Haru Suandharu dan R. Dhani Wirianata Jadi Paslon Pilwalkot Pertama
Haru Suandharu dan R. Dhani Wirianata Jadi Paslon Pilwalkot Pertama yang Mendaftar ke KPU Kota Bandung
Kementerian minim peminat
Daftar 6 Kementerian dengan Syarat Mudah, Tapi Minim Peminat CPNS
Raffi Ahmad Kehilangan Followers
Raffi Ahmad Bantah Kehilangan Followers karena Isu Tak Pro Rakyat
R. Dhani Wirianata Beberkan Program
R. Dhani Wirianata Beberkan Program yang Bakal Dilakukan
khofifah emil pilkada jatim
Jadi Paslon Pertama yang Daftar di KPU Jatim, Khofifah-Emil Diusung 15 Partai
Berita Lainnya

1

Gunung Ibu Maluku Utara Erupsi Lontarkan Abu Vulkanik 5 Km di Atas Puncak

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan Paslon Pilgub Pertama yang Mendaftar ke KPU Jabar

4

Persib Luncurkan Jersey Khusus AFC Champions League 2

5

Kebijakan Pembelian Pertalite, Mobil 1500cc Sudah Tak Boleh?
Headline
Kondisi Media
Kondisi Media Tidak Baik-baik Saja, Butuh Inovasi untuk Keberlanjutan
Media Vietnam Remehkan Timnas Indonesia
Media Vietnam Remehkan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Siap Ukir Sejarah
Harga Emas Antam Rabu Pagi Turun
Harga Emas Antam Rabu Pagi Turun Rp10 ribu
Final Babak Play-Off Liga Champions
Young Boys, Sparta Praha, Salzburg Lolos Putaran Final Babak Play-Off Liga Champions