GGWP Akan Bagi-bagi Tiket Gratis ESL Snapdragon Pro Series: Mobile Masters!

ESL Snapdragon
(X/@ESLMobile)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kabar baik buat para penggemar Mobile Legends: Bang Bang! Turnamen internasional paling bergengsi, ESL Snapdragon Pro Series: Mobile Masters 2025, akan segera dimulai pada 7 April 2025. Dan yang lebih serunya lagi, penggemar bisa berkesempatan untuk menonton langsung secara GRATIS berkat giveaway dari GGWP!

Mengutip dari GGWP, mereka akan membagikan 10 tiket gratis untuk bisa menyaksikan langsung babak playoff dan grand final yang akan berlangsung secara offline di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, pada 11–13 April 2025.

Apa itu ESL Snapdragon Pro Series: Mobile Masters 2025?

Turnamen ini merupakan salah satu ajang internasional MLBB paling dinantikan tahun ini. Akan ada sebanyak 12 tim terbaik dari berbagai negara, termasuk Indonesia, Filipina, Turki, Arab Saudi, China, Brasil, dan Argentina, yang akan bersaing untuk memperebutkan gelar juara dunia.

Bagi penggemar yang menyukai esports, bisa menyaksikan langsung pertarungan antar negara ini pasti akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan!

Cara Dapat Tiket Gratis dari GGWP

Penggemar bisa berkesempatan untuk mendapatkan tiket tribun gratis yang berlaku selama 3 hari untuk babak play-off dan grand final! Bagaimana cara ikutannya? Caranya sangat mudah. Ikuti langkah-langkah berikut:

Follow akun Instagram @ggwp

Baca artikel ini hingga selesai

Screenshot artikel yang ada di GGWP sebagai bukti bahwa kamu sudah membacanya

Bagikan screenshot tersebut ke IG Story dan mention @GGWP

Ketik “DONE” di postingan Instagram GGWP ini

Setelah itu, penggemar tinggal menunggu pengumuman. Tim GGWP akan memilih 10 pemenang secara acak yang berhak mendapatkan tiket nonton ESL Snapdragon Pro Series: Mobile Masters 2025 secara GRATIS!

BACA JUGA:

Profil NAVI MLBB, Tim Esports Ukraina yang Berkompetisi di MPL Indonesia

Kenapa RRQ, EVOS, dan ONIC Terpilih di EWCF Club Partner Program 2025?

Syarat & Ketentuan Giveaway:

  • Giveaway berlangsung dari 22 Maret hingga 8 April 2025.
  • Hadiah berupa tiket menonton ESL Snapdragon Pro Series: Mobile Legends di Tennis Indoor Senayan.
  • Peserta wajib mengikuti akun Instagram @ggwp.
  • Screenshot artikel GGWP sebagai bukti bahwa kamu sudah membacanya.
  • Bagikan screenshot tersebut ke Instagram Story dan tag akun @ggwp.
  • 10 pemenang akan dipilih secara acak oleh tim GGWP.
  • Tiket yang diberikan adalah kategori tribun, berlaku selama 3 hari untuk babak playoff dan grand final.
  • Keputusan penyelenggara bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat.
  • Pengumuman pemenang akan dilakukan melalui Instagram @ggwp.

Jangan lewatkan kesempatan emas ini! Segera screenshot, share, dan DM sekarang juga. Siapa tahu, penggemar yang beruntung bisa menonton langsung tim favoritmu bertanding di panggung internasional!

 

(Haqi/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Test
Bayangan Warisan
LG Energy Solution
Batal Investasi Rp11 Triliun, LG Energy Solution Tinggalkan Indonesia, Ini Kata Pakar
Buronan triliuner
Viral! Triliuner Buka Sayembara Rp10 Juta Demi Tangkap Pria Berinisial IDP
Bunda Iffet Meninggal
Fakta Mengejutkan di Balik Kepergian Bunda Iffet, Ibu Tercinta yang Membesarkan Slank!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

4

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

5

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.