BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Gelar juara Liga 1 musim ini rupanya sangat berkesan bagi gelandang asing Persib Bandung, Mateo Kocijan. Sebab ini merupakan gelar juara pertama dari Mateo Kocijan selama berkarir menjadi pesepakbola profesional.
Mateo Kocijan menjelaskan, ini merupakan gelar yang sangat berarti dalam karir dan hidupnya. Ia mengaku sangat mendambakan gelar juara dalam karirnya, termasuk saat meninggalkan Eropa untuk gabung Persib.
Gelar juara ini juga didapat di musim pertamanya setelah memutuskan berkarir di Asia. Ia mengungkapkan kebahagiaannya sangat sulit diungkapkan dengan kata-kata dan hanya bisa meluapkan lewat perayaan.
“Ya, ini trofi pertama saya. Saya harap bukan yang terakhir. Tapi yang pasti saya akan selalu mengingat trofi ini, terutama dengan orang-orang di sini yang benar-benar hidup untuk sepak bola,” buka Mateo.
Baca Juga:
Komitmen Persib Bandung Untuk Sapu Bersih Sisa 3 Pertandingan Liga 1 Musim Ini
Marc Klok Yang Mendadak Turun Dari Whoosh Demi Rayakan Gelar Juara Persib Bersama Tim
Mateo juga melanjutkan, gelar juara ini terasa maksimal karena di dapat di kota yang sangat mencintai olah raga sepak bola. Ia melihat, warga Bandung sangat total kepada Persib dan itu membuatnya semakin bangga.
“Saya tidak bisa memilih tempat yang lebih baik untuk meraih gelar pertama ini.” jelas pemilik nomor punggung 17 tersebut.
Meski sudah mengunci gelar juara, pria asal Kroasia itu memastikan bahwa pekerjaannya belum selesai. Masih ada 3 pertandingan tersisa yang harus dihadapi Persib secara serius.
“Kami akan tetap bermain serius di pertandingan-pertandingan tersisa, tapi yang paling penting bagi kami adalah merayakan gelar juara ini bersama para suporter,” tambah pemain jebolan Liga Albania tersebut.
Disinggung soal nazar usai mendapatkan gelar juara, ia belum bisa membayangkan. Namun yang pasti ia akan melakukan hal gila usai menuntaskan seluruh pertandingan di musim ini.
“Saya masih belum tahu. Mungkin saya akan melakukan sesuatu, hal yang gila. Saya tidak tahu, saya akan lihat nanti. Tidak ada yang tahu.” tutup Mateo. (RF/Usk)