Gegara Indonesia, Desakan Pemecatan Roberto Mancini Menggema

Roberto Mancini
Foto: @mrmancini10

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Federasi Sepak Bola Arab Saudi (SAFF) menghadapi tekanan dari publik dan tokoh-tokoh sepak bola setelah Timnas Arab Saudi secara mengejutkan ditahan imbang 1-1 oleh Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB.

Salah satu kritik keras datang dari Nasser Al Huwaidi, mantan presiden klub Al Batin, yang mendesak agar pelatih Roberto Mancini segera dipecat.

Al Huwaidi menilai Mancini tidak mampu memaksimalkan potensi pemain-pemain Arab Saudi dan menyalahkan klub-klub Saudi Pro League atas kegagalan timnya mengalahkan Indonesia.

BACA JUGA: Man of the Match Maarten Paes dalam Duel Arab Saudi vs Indonesia

Menurutnya, Mancini hanya mencari pembelaan atas kegagalannya dengan melempar tanggung jawab kepada klub-klub, sementara para pemain Saudi sebenarnya memiliki kemampuan yang cukup.

“Mancini berbicara tentang kami, dia berbohong, dan ini adalah tipu daya orang-orang lemah yang selalu mencoba membebaskan diri dari tanggung jawab,” ujar Al Huwaidi melansir Koora, Jumat (6/9/2024).

Ia menambahkan bahwa Mancini harus segera diganti untuk mengembalikan semangat dan moral para pemain.

Hasil imbang melawan Indonesia, tim dengan peringkat FIFA yang jauh di bawah Arab Saudi, membuat publik kecewa, karena sebelumnya mereka memprediksi kemenangan mudah.

Arab Saudi sempat tertinggal sebelum akhirnya berhasil menyamakan kedudukan, tetapi gagal mencetak gol kemenangan.

Kekecewaan ini memunculkan desakan dari berbagai pihak agar SAFF mengambil tindakan tegas terkait posisi Mancini sebagai pelatih.

Setelah pertandingan, Mancini mencoba membela diri dengan menyalahkan klub-klub Arab Saudi yang jarang memainkan pemain-pemain inti timnas.

Namun, Al Huwaidi membantah klaim tersebut dengan menyebutkan bahwa mayoritas pemain timnas Saudi, seperti Salem Al-Dawsari dan Saud Abdulhamid, telah mendapatkan menit bermain yang cukup bersama klub mereka musim ini.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan