Gamers Wajib Tahu, Ini Jenis Hero Mobile Legends dan Kekuatannya!

jenis Hero Mobile Legends
(Gamenosida)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Mobile Legends adalah sebuah game yang telah menghiasi dunia game sejak tahun 2016, terus menjadi favorit para gamer. Dengan ukuran yang tidak terlalu besar, sekitar 150 MB, game ini menghadirkan pengalaman seru dalam pertempuran dengan karakter-karakter unik yang terkenal sebagai Hero.

Dalam artikel ini, kami akan membantumu memahami jenis-jenis Hero Mobile Legends serta kekuatan masing-masing untuk membantumu meraih kemenangan.

1. Hero Fighter ML

Hero mobile legends pertama yang perlu kamu kenal adalah Hero Fighter. Meskipun namanya menunjukkan serangan penuh, sebenarnya Hero ini hadir untuk mengamankan garis samping (side lane) bukan untuk serangan langsung. Menggunakan mereka sebagai penyerang utama bisa membuat tim rentan kalaj.

Idealnya, Hero Fighter bisa kamu gunakan sebagai pendamping yang memberikan kekuatan lebih pada avatar utama. Beberapa contoh Hero Fighter yang terkenal adalah Argus, Chou, Freya, dan banyak lagi.

2. Hero Assasin

Hero Assasin adalah pilihan tepat jika kamu menginginkan Hero mobile legends dengan kemampuan menghabisi lawan. Meskipun bukan inisiator, mereka sangat efektif dalam menghadapi Hero lain seperti Mage. Beberapa Hero Assasin yang patut kamu pertimbangkan termasuk Zilong, Natalia, Fanny, dan Gusion.

3. Hero Mage

Hero Mage memiliki kemampuan sihir yang kuat. Namun, perlu kamu ingat bahwa mereka rentan diserang dari jarak dekat. Ketika memainkan Hero Mage, penting untuk menjaga jarak dengan lawan dan tetap waspada. Contoh Hero Mage termasuk Kagura, Aurora, dan Eudora.

BACA JUGA: Daftar Hero Mobile Legends yang Punya Mobilitas tinggi

4. Hero Tank

Memiliki peran penting dalam menjaga keamanan tim adalah tugas Hero Tank. Mereka juga bisa menjadi inisiator serangan dengan kemampuan menjaga benteng dari serangan musuh. Namun, pemilihannya harus kamu sesuaikan dengan peran yang tim butuhkan. Beberapa nama Hero Tank yang patut kita cermati adalah Gatotkaca, Franco, dan Lolita.

5. Hero Support

Membuka peta (map) dan naik level lebih cepat adalah tugas dari Hero Support. Mereka juga berkolaborasi dengan Hero Tank atau Fighter dalam mengeksekusi misi. Dengan kemampuan regenerasi mereka, musuh dalam permainan dapat dengan mudah dikalahkan. Contoh Hero Support adalah Estes, Nana, dan Angela.

6. Hero Marksman

Mereka memiliki skill penyerangan yang hebat dan berperan sebagai carry dalam tim. Hero Marksman terbagi menjadi dua jenis, yaitu pure dan primarily, tergantung pada kondisi penggunaan. Beberapa contoh Hero Marksman termasuk Brody, Miya, dan Karrie.

Istilah Penting dalam Mobile Legends

Tidak hanya Hero yang perlu kamu pahami, tetapi istilah penting dalam permainan ini juga wajib kamu pahami:

  • AFK: Away From Keyboard, artinya pemain tidak aktif.
  • Cool Down: Waktu pemulihan setelah penggunaan skill.
  • Damage per Second (DPS): Jumlah kerusakan yang bisa diberikan oleh Hero dalam satu detik.
  • GG: Good Game, ucapan yang umum setelah permainan selesai.
  • Mabar: Main Bareng, ajakan bermain bersama teman.
  • KDA: Kill-Death-Assist ratio, rasio antara membunuh, mati, dan membantu.

Dengan pemahaman mendalam tentang jenis-jenis Hero dalam Mobile Legends dan istilah-istilah penting dalam permainan, kamu akan siap menghadapi pertempuran dengan lebih percaya diri.

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Virus Marburg
Asal Usul Hingga Pencegahan Virus Marburg yang Mematikan
Vaksin cacar
Info Penting! Cegah Cacar Air pada Anak dengan Vaksin Varicella
Happy Sweet 17
15 Ucapan Happy Sweet 17 Termanis Bahasa Indonesia
Summarecon Villaggio Outlets Karawang
Summarecon Villaggio Outlets Karawang Jadi Pusat Puluhan Merek Internasional
nissan serena hybrid
Nissan Serena Hybrid Hadir di GIIAS 2024, Torsi Bikin Malu Toyota Voxy
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Mata dan Mulut Tertutup Lakban, Jasad di Flyover Cimindi Tinggalkan Surat Wasiat

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Berita Kebaran Hutan
BNPB Rilis Berita Kebaran Hutan Gunung Bromo Dipastikan Padam
BSSN peretasan pdn DPR
BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Gempa Peru
Gempa Peru M 7,1 Tidak Berpotensi Tsunami di Wilayah Indonesia
Uruguay Bungkam Bolivia 5-0 di Copa America 2024
Menang Besar Uruguay Bungkam Bolivia 5-0 di Copa America 2024