Game Minecraft Masih Jadi yang Terlaris Sepanjang Masa

Game Minecraft
(Jagat Raya)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Game Minecraft karya Mojang Studios telah mencatatkan rekor terbaru sebagai game terlaris sepanjang masa dengan penjualan mencapai 300 juta kopi. Sejak perilisan perdananya pada tahun 2009 di PC, game ini telah mengarungi perjalanan yang luar biasa selama 15 tahun.

Dalam kurun waktu tersebut, game Minecraft berhasil menciptakan ikon gaming yang tak tergantikan. Lalu menjelma menjadi fenomena budaya dengan basis penggemar yang kuat.

Prestasi Mengagumkan

Prestasi game Minecraft tidak hanya terbatas pada jumlah penjualan. Data statistik mencengangkan mencakup pembuatan 15 juta pickaxe, penghilangan 15 juta skeleton, penemuan 6,7 juta diamonds, dan banyak pencapaian lain yang memberikan gambaran mendalam tentang intensitas pengalaman bermain yang ditawarkan oleh Minecraft.

Dalam upaya terus-menerus untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para pemainnya, Minecraft juga telah merilis update besar dengan fitur-fitur inovatif. Salah satunya adalah fitur arkeologi yang memperkaya pengalaman eksplorasi pemain, serta kemampuan menunggangi unta yang menambah dimensi baru dalam permainan.

BACA JUGA: 10 Game Gratis Terbaik di Google yang Bisa Kamu Mainkan

Tersedia di Berbagai Platform

Keberhasilan game Minecraft tidak hanya terletak pada jumlah penjualan yang fantastis, tetapi juga pada kemampuannya menjangkau berbagai platform. Saat ini, Minecraft dapat kamu nikmati tidak hanya di PC tetapi juga di PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series X/S, Nintendo Switch, Android, dan iOS.

Dengan ketersediaan di berbagai platform, pemain memiliki fleksibilitas untuk melanjutkan progres bermain mereka di platform mana pun yang mereka pilih. Hal ini menciptakan pengalaman bermain yang seamless dan terintegrasi di seluruh ekosistem gaming.

Meskipun telah mencapai prestasi luar biasa dengan penjualan 300 juta kopi, Minecraft masih menantang rekor penjualan franchise lainnya. Super Mario Series, dengan 800 juta kopi terjual, dan seri Tetris dengan 520 juta kopi terjual, menjadi pesaing tangguh yang memperkaya persaingan di dunia gaming.

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat