Erick Thohir Tambah Daya Gedor Pasangan Prabowo-Gibran

nu erick
Menteri BUMN, Erick Thohir. (Foto: Media Sosial)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Pengamat politik dari Institute for Digital Democracy (IDD) Yogyakarta Bambang Arianto menilai, dengan bergabungnya Erick Thohir di tim kampanye pasangan Prabowo – Gibran semakin mendongrak daya gedor elektabilitas Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka.

Hal itu bukanlah tanpa alasan, karena figur Erick Thohir adalah salah satu tokoh muda yang memiliki elektabilitas tinggi dengan pendukung cukup banyak baik di dunia nyata maupun dunia maya.

“Dalam linimasa media sosial, Erick Thohir memiliki pendukung yang merata terutama dari para influencer di media sosial,” kata Bambang dalam keterangannya Sabtu (27/1/2024).

BACA JUGA: Pasangan Prabowo-Gibran Mungkin Saja Bisa Menang 1 Putaran Pilpres 2024

Menariknya para pendukung ini juga tersebar diberbagai organ komunitas relawan politik di seluruh Indonesia. Organ komunitas ini juga memiliki basis pendukung dari berbagai kalangan baik muda hingga tua.

Menurutnya dari sisi manajerial kepemimpinan, sosok Erick Thohir bukan orang sembarangan karena memiliki segudang kinerja terbaik selama memimpin BUMN.

Bahkan beberapa gebrakan dan inovasi telah digulirkan sehingga membuat BUMN semakin maju.

” Dengan kata lain bergabungnya Erick Thohir tentu dapat menambah magnet elektoral duet Prabowo Gibran,” ungkap Bambang.

Dari sisi karir politik tentu dukungan ini semakin menegaskan bahwa Erick Thohir juga merupakan politisi muda berbakat masa depan.

Dikarenakan para pendukung Erick Thohir selama ini sangat menantikan kemana kiblat Erick Thohir dalam kontestasi 2024. Dengan kata lain keputusan ini bisa menambah rekam jejak karir politik Erick Thohir kedepan.

BACA JUGA: Komentar Pedas Cak Imin Temuan Bansos Stiker Prabowo – Gibran: Kemiskinan Etika

Terakhir, kehadiran sosok Erick Thohir dalam Tim Kampanye Nasional (TKN) semakin mempertegas bila pasangan Prabowo Gibran diprediksi bisa menuntaskan kontestasi dengan hanya satu putaran, jelas Bambang Arianto.

Laporan wartawan Jakarta : Agus Irawan/Masnur

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
F1: The Academy
Netflix Buat Serial F1 The Academy, Tayang Mei 2025!
AFC Naturalisasi
CEK FAKTA: AFC Larang Naturalisasi Pemain Belanda untuk Timnas Indonesia
tilang cadas pangeran
Polisi Kantongi Duit saat Tilang Pengendara di Cadas Pangeran, Bikin Malu Polres Sumedang!
pengemudi patwal
Viral! Pengemudi Tantang Petugas Patwal Bunyikan Sirine: Takut Bunyiin?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.