Fuji Kembali Diperiksa Terkait Kasus Penggelapan Mantan Manajer

fuji kembali diperiksa
Selebgram Fujianti Utami Putri atau Fuji. (Intagram/fuji_an)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Selebgram Fujianti Utami Putri atau Fuji kembali menjalani pemeriksaan tambahan terkait kasus dugaan penggelapan dana yang dilakukan mantan manajernya, Barata, di Polres Metro Jakarta Barat, pada Kamis (13/6/2024).

Fuji tiba di Sentral Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Metro Jakarta Barat, sekitar pukul 12.00 WIB, didampingi kuasa hukumnya, Sandy Arifin.

“Jadi, agenda hari ini tuh kami datang untuk melengkapi berkas-berkas dan memberi keterangan tambahan terkait beberapa hal. Alhamdulillah, perkembangan kasusnya baik,” ujar Sandy mewakili Fuji kepada awak media.

Ia pun mengungkap alasannya enggan melakukan mediasi dengan Batara.

“Aku sudah menunggu itikad baik dia setahun. Aku coba hubungi tapi tidak dibalas dan kalaupun bertemu di suatu tempat, dia pura-pura tak kenal. Lalu kenapa baru mau mediasi sekarang?” ungkapnya.

Selebgram 21 tahun tersebut tak menampik, Batara sempat menghubunginya lewat sebuah pesan singkat. Namun chat dari mantan manajernya itu hanya berisi ucapan selamat Idul Fitri. Tak ada pembahasan apapun terkait permasalahan yang sedang terjadi.

Tindak penggelapan dana yang dilakukan Batara terhadap Fuji selaku pemberi kerja diduga sudah terjadi sejak tahun 2022. Fuji baru menyadari ada honor yang tak masuk ke rekeningnya setelah mengevaluasi beberapa kontrak kerja.

BACA JUGA: Kekasih Dj Dinar Candy Ditangkap Gegara Kasus Penggelapan Jabatan

Shandy Arifin dalam keterangannya pada 26 Juni 2023 mengungkapkan, potensi kerugian Fuji mencapai Rp1,5 miliar rupiah. “Tapi bisa saja jumlahnya bertambah setelah dilakukan pengecekan keseluruhan kontrak,” ujarnya kala itu.*

“Iya, dia kirim chat waktu itu bilang minal aidzin wal faidzin. Sudah itu saja. Tidak ada pembahasan apapun soal kasus yang sedang berjalan,” katanya.

Melihat sikap Batara yang tak menunjukkan itikad baik itu, Fuji pun semakin yakin untuk mengusut kasus tersebut hingga tuntas.

“Paling waktu lebaran kali ya dia chat minal aidzin wal faidzin, sisanya nggak ada,” pungkasnya.

 

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat