Film Dilan 1983: Wo Ai Ni Sedang Digarap, Ini Sinopsisnya!

Film Dilan 1983: Wo Ai Ni
(Falcon Pictures)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Film Indonesia selalu menjadi sorotan, terutama ketika melibatkan kolaborasi dua nama besar, Pidi Baiq dan Fajar Bustomi. Baru-baru ini, duo ini kembali merilis proyek terbaru mereka, “Dilan 1983: Wo Ai Ni” setelah sebelumya tayang Ancika: Dia yang Bersamaku 1995.

Artikel ini akan mengupas tuntas mengenai film ini, dari sinopsis hingga daftar pemain, serta menyoroti fokus cerita yang berbeda dari karya sebelumnya.

Sinopsis Dilan 1983: Wo Ai Ni

Film ini diadaptasi dari buku karya Pidi Baiq dan menawarkan sudut pandang unik tentang kehidupan Dilan di usia 12 tahun. Ceritanya mengambil latar belakang Dilan yang ikut bapaknya bertugas dinas di Timor Timur. Setelah 1,5 tahun tinggal di sana, Dilan kembali ke Bandung dan kembali bersekolah di tempat lamanya.

Pada tahun 1983, Dilan bertemu dengan Mei Lien, seorang siswa baru asal Semarang keturunan Tionghoa. Kisah ini menawarkan perspektif yang berbeda dari masa kecil Dilan. Sehingga akan membawa penonton melihat sisi yang belum pernah diceritakan sebelumnya.

Daftar Pemain

Film Dilan 1983: Wo Ai Ni tidak hanya meriah oleh aktor dan aktris dewasa, tetapi juga menghadirkan para bintang cilik yang akan membawa keceriaan tersendiri. Berikut daftar pemain lengkapnya:

  • Adhiyat sebagai Dilan
  • Malea Emma sebagai Mei Lien
  • Bucek Deep sebagai Ayah Dilan
  • Ira Wibowo sebagai Bunda Dilan
  • Cok Simbara sebagai Kakek Dilan
  • Ashel JKT48 sebagai Ida
  • Zayyan Sakha sebagai Landin
  • Muzakki sebagai Banar
  • Queen sebagai Disa
  • Sulthan sebagai Fajar
  • Ferdinand sebagai Agus
  • Keanu Azka sebagai Nanang
  • Graciella Abigail sebagai Bulan
  • Quentin sebagai Gigin
  • Annisa Hertami sebagai Ibu Dewi
  • Daan Aria sebagai Pak Danu

BACA JUGA: Film Laura Anna Resmi Digarap, Amanda Rawles Jadi Pemeran Utama!

Bukan Film Percintaan

Pidi Baiq menegaskan bahwa film ini tidak akan mengikuti pola cerita percintaan remaja seperti karya sebelumnya. Meskipun ada tokoh Mei Lien sebagai gebetan Dilan, film ini lebih fokus pada kehidupan Dilan di masa kecil dan perspektifnya terhadap dunia.

“Jadi jangan berfikir kalau Dilan yang kita lihat di tahun 90 adalah masa cinta remaja asmara, kalau di sini gak. Dilan suka hanya sebagai cinta monyet aja, jadi gak ada sama sekali, gak ada pacar-pacaran.” Ungkap Pidi Baiq

Film ini baru akan memulai proses syutingnya pada 29 Januari 2024, dan para penggemar tentu sudah tidak sabar untuk melihat Dilan versi kecil dalam film ini.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PPN 12% QRIS
Pakar UNAIR Kuliti Dampak QRIS Kena PPN 12%
Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Berbagi Tips Dapatkan Beasiswa S2 Luar Negeri
Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Berbagi Tips Dapatkan Beasiswa S2 Luar Negeri
Tablet Unggulan
6 Rekomendasi Tablet Unggulan Sepanjang Tahun 2024
Aplikasi CapCut
Cara Edit Video Menggunakan Aplikasi CapCut
Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Rawan di Korupsi, Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Saluran Induk Pipa Air PDAM Bocor
Saluran Induk Pipa Air PDAM Bocor, Ini Kata PDAM
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.