Fiersa Besari Jadi Pembuka Konser Sheila On 7 di Bandung

Fiersa Besari buka konser Sheila on 7
(Instagram @fiersabesari)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Fiersa Besari membagikan kabar bahagia untuk karier bermusiknya. Ia bakal tampil sebagai band pembuka di konser Sheila On 7 di Bandung, Jawa Barat pada 28 September 2024.

Informasi tersebut dibagikan Fiersa Besari lewat sebuah unggahan di X, Selasa (24/9/2024). Ia menyebut tawaran datang setelah memasuki hari tenang jelang mundur dari panggung musik.

“Hidup udah tenang, eh dapat tawaran jadi pembuka,” ujar Fiersa Besari.

Fiersa Besari jelas tidak bisa menolak tawaran tersebut. Sheila On 7 adalah band idola Fiersa sejak remaja.

“Band idola sedari remaja. Bandung, sampai jumpa 28 September 2024,” kata Fiersa Besari.

Pengumuman Fiersa Besari pun langsung disambut komentar netizen. Beberapa di antaranya meledek Fiersa karena bakal tampil satu panggung dengan band idolanya.

“Gimana rasanya satu panggung sama idola,” kata akun @cimwewewe.

“Jadi nggak tenang nih maksudnya?,” timpal akun @ariefbros.

Ada juga pengguna X yang mengaitkan pengumuman Fiersa Besari dengan rencananya berhenti manggung di 2025.

“Mau gimana lagi ya bung. SO7 mah ditampung dulu,” ucap akun @dimsumcumi.

Sebagaimana diketahui, Fiersa Besari memang sempat mengumumkan bakal berhenti manggung tahun depan. Ia mau fokus menjalankan tugas sebagai ayah karena tidak ingin melewatkan momen tumbuh kembang anak.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Masa tenang pilkada 2024
Sambut Masa Tenang Pilkada, RK Pilih Wisata Kuliner Bareng Istri
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan