Erwin Lepas 46 ASN Calon Haji di Lingkungan Pemkot Bandung

Erwin Lepas 46 ASN Calon Haji di Lingkungan Pemkot Bandung
Wakil Wali Kota Bandung, Erwin (Kyy/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung lepas keberangkatan 46 calon haji dari kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkot Bandung.

Wakil Wali Kota Bandung, Erwin mengungkapkan sebanyak 46 orang yang diberangkatkan terdiri dari 12 tenaga kesehatan haji Indonesia, 4 petugas haji daerah, serta 30 jemaah calon haji yang seluruhnya merupakan ASN Pemkot Bandung. Para ASN tersebut akan bergabung bersama dengan 2.400 jemaah asal Kota Bandung dalam penyelenggaraan ibadah haji tahun 1446 Hijriah.

Erwin juga menekankan pentingnya menjaga amanah selama berada di Tanah Suci. Dirinya meminta para petugas haji daerah untuk mengedepankan pelayanan terbaik bagi jemaah, mengutamakan keselamatan, kenyamanan, serta menghindari hambatan birokrasi yang dapat mengganggu kelancaran tugas.

Baca Juga:

Akhir Masa Jabatan, Pj Wali Kota Bandung Ajak ASN Tingkatkan Kinerja Pelayanan Publik

DKPP Kota Bandung Lakukan Pengawasan Hewan Kurban Jelang Iduladha

“Saudara membawa nama baik Pemerintah Kota Bandung. Jaga komunikasi dengan semua pihak, laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, dan niatkan setiap langkah sebagai bagian dari ibadah,” ucapnya.

Selain itu, Erwin menitipkan pesan khusus kepada seluruh jemaah untuk mendoakan Kota Bandung agar senantiasa diberkahi, damai, serta masyarakatnya diberikan kesehatan dan kelimpahan rezeki.

“Doakan Bandung selalu dalam lindungan Allah, aman, damai, dan penuh keberkahan. Semoga seluruh rangkaian ibadah haji saudara diterima dan menjadi haji yang mabrur,” ujarnya.

Suasana pelepasan semakin haru saat Erwin mengajak seluruh ASN yang hadir untuk mengenang almarhum Firman Nugraha, salah seorang ASN Pemkot Bandung yang sejatinya dijadwalkan bertugas sebagai petugas penyelenggara ibadah haji, namun wafat sebelum keberangkatan.

“Kita diingatkan kembali kematian bisa datang kapan saja. Almarhum adalah sosok yang berdedikasi tinggi, santun, dan tulus dalam mengabdi. Kita semua kehilangan sahabat, rekan kerja, sekaligus panutan,” sambungnya.

Erwin berharap amal kebaikan almarhum selama hidupnya menjadi penerang jalan di alam keabadian.

“Mudah-mudahan Allah telah mencatat pahala haji yang sempurna untuk beliau,” katanya.

Erwin kembali mengingatkan seluruh ASN di lingkungan Pemkot Bandung untuk senantiasa menjaga profesionalisme dalam pelayanan kepada masyarakat. Menurutnya, jabatan yang diemban saat ini adalah alat untuk mendekatkan diri kepada Tuhan dan ladang amal di dunia.

“Pelayanan kepada masyarakat adalah bentuk ibadah. Mari kita layani warga dengan sepenuh hati dan senyum tulus, karena setiap kebaikan yang kita berikan akan kembali kepada kita dalam bentuk keberkahan,” pungkasnya. (Kyy/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sekolah Rakyat Kota Cirebon
SMPN 18 Kota Cirebon Diusulkan Jadi untuk Program Sekolah Rakyat, Pemkot Ungkap Alasannya
Aura Cinta
Profil Aura Cinta, Remaja yang Debat dengan Gubernur Dedi Mulyadi
DPRD DKI Jakarta Dukung Kewajiban ASN Gunakan Transportasi Umum
DPRD DKI Jakarta Dukung Kewajiban ASN Gunakan Transportasi Umum
Tatap Duel Kontra Malut United, Persib Ogah Buru-Buru
Tatap Duel Kontra Malut United, Persib Ogah Buru-Buru
mengurus stnk
Harus Berapa Lama Waktu Urus STNK? Ingat Dibagi 4!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Headline
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
Yuke Dewa 19
Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Ini Sikap Tanggung Jawabnya!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.