Pembuangan Sampah ke Pemkab Garut Dihentikan, Pj Wali Kota Bandung Sebut Bakal Maksimalkan TPST

Pj Wali Kota Bandung Sebut Bakal Maksimalkan TPST
Tempat Pembuangan Sampah Terpadu Tegallega (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID –– Kerja sama antara Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut terkait pembuangan sampah dihentikan. Sebab, hal tersebut menuai protes dari masyarakat dan merupakan konsekuensi yang harus diterima Pemkot Bandung.

Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung, A. Koswara menyebut penghentian kerja sama pembuangan sampah dengan Pemkab Garut disebabkan karena menuai protes dari masyarakat dan hal tersebut merupakan konsekuensi yang harus diterima Pemkot Bandung.

“Ya itu konsekuensi karena kita membuang ke daerah lain,” kata A. Koswara, Selasa (4/2/2025).

Koswara juga mengatakan, dengan terjadinya hal tersebut, Pemkot Bandung mau tidak mau harus fokus untuk menyelesaikan permasalahan sampah di dalam kota.

Mengingat saat ini dirinya telah membuat Peraturan Wali Kota (Perwal) terkait persampahan yang didalam nya terdapat poin untuk menyelesaikan sampah dari sumbernya.

“Fokus utama kebijakannya adalah menyelesaikan sampah di Bandung nya sendiri. Kita sudah menyiapkan langkah-langkah yang memastikan bahwa harus selesai di Bandung, tidak perlu merepotkan daerah lain,” ujarnya.

BACA JUGA: Mengenal Maggot, Si Larva Rakus Penghancur Sampah!

Salah satu langkahnya yakni memaksimalkan Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) di kewilayahan. 15 ritase pembuangan sampah yang diangkut ke pasir bajing pun akan dibuang ke TPST di Kota Bandung.

“Kita maksimalkan TPST, jadi TPST sekarang ini masih di bawah kapasitas,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pemangkasan anggaran-2
Mendiktisaintek: Tak Ada Pemangkasan Anggaran Beasiswa dan Kenaikan UKT
Satryo Soemantri Brodjonegoro
Prabowo Disebut Bakal Reshuffle Menteri Satryo Brodjonegoro
RUU Perkoperasian Segera Dimutakhirkan
Ketua Baleg DPR Dorong RUU Perkoperasian Segera Dimutakhirkan
MPL MY
Sinyal Kuat Kepindahan Clawkun ke MPL MY
Lolly Nikita Mirzani
Lolly Akhirnya Minta Maaf pada Nikita Mirzani "Maafin Lolly!"
Berita Lainnya

1

Mahasiswa DKV UNIBI Pamerkan Karya Terbaik di Pameran Portofolio "Luminositas"

2

Link Live Streaming AC Milan vs Feyenoord Liga Champions Selain Yalla Shoot

3

Kebijakan ISBI Bandung Usai Pelarangan Teater 'Wawancara dengan Mulyono'

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Teater Lima Wajah Pentaskan Naskah Dhemit, Hampir 1.000 Penonton Gen Z Antusias
Headline
Jalan Caringin Kota Bandung Rusak
Kondisi Jalan Caringin Kota Bandung Rusak Parah Akibatkan Kecelakaan
Survivor Tersesat di Gunung Manglayang
Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian Hari Kedua Survivor Tersesat di Gunung Manglayang
Prabowo Akan Resmikan Danantara
Prabowo Akan Resmikan Danantara, Simak Tujuan Pembentukan dan Dasar Hukumnya
Bayern Muenchen Petik Kemenangan Atas Celtic 2-1
Bayern dan Benfica Lolos Dramatis, Atalanta Susul AC Milan Tersingkir dari Liga Champions

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.