Driver Ojol Nangis Akun Disuspend, Kini Kembali Aktif!

Penulis: hafidah

Driver Ojol
Driver Ojol (TikTok/@putranainggolan1818)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sebuah kisah haru sekaligus viral datang dari seorang driver ojek online (ojol) yang akunnya sempat di-suspend selama tujuh hari. Video yang diunggah oleh akun TikTok @putranainggolan1818 memperlihatkan sang driver memohon kepada penumpangnya untuk mencabut laporan yang menyebabkan akunnya dibekukan.

Air mata sang driver yang kesulitan mencari nafkah selama masa suspend tersebut menyentuh hati banyak netizen.

Video pertama yang memperlihatkan kesedihan dan keputusasaan sang driver viral dan mendapatkan simpati luas dari masyarakat. Banyak yang turut prihatin atas kesulitan ekonomi yang dialaminya akibat suspend tersebut.

Namun, kabar gembira akhirnya datang, akun TikTok @putranainggolan1818 kembali mengunggah video terbaru pada Sabtu (25/01/2025).

Memperlihatkan akun Gojek sang driver telah aktif kembali. Dengan penuh syukur, ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendoakannya.

BACA JUGA : Kontennya Dengan Adam Alis Mendadak Viral, Ini Komentar Zalnando

“Alhamdulillah akun Gojek saya suspend-nya sudah dibuka. Jadi saya bisa ojol lagi. Terima kasih, ini salah satunya berkat doa kalian,” ucap sang driver Driver Ojol dengan wajah sumringah.

“Terima kasih untuk orang-orang baik yang sudah berbagi rezeki kepada saya. Tadi selesai salat, saya mendoakan kalian semua. Mudah-mudahan kalian sehat selalu dan murah rezeki, ya,” tambahnya

Video tersebut diambil pada pagi hari sekitar pukul 05.30 WIB, saat ia bersiap untuk kembali bekerja. Jaket ojol yang digantung rapi menjadi simbol semangat barunya untuk menjalani kehidupan dan pekerjaan. Kisah ini menjadi bukti nyata kebaikan dan kepedulian netizen Indonesia.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Ojol Bandung
Viral! Ojol Bandung Tambal Jalan Pakai Uang Sendiri "Nggak Nunggu Janji"
Akhmad Marjuki
Disambut Bang Maja, Doa Haru Sertai Akhmad Marjuki dari Seniman Betawi untuk Golkar Bekasi!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.