Drama Adu Penalti 5-3 Prancis Ke Semifinal Euro 2024 Usai Kalahkan Portugal

Semifinal EURO 2024 Spanyol vs Prancis
Drama Adu Penalti 5-3 Prancis Ke Semifinal Euro 2024 Usai Kalahkan Portugal (EUFA EURO 2024)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Menang dramatis atas Portugal lewat adu penalti 5-3 (0-0) pada perempat final Euro 2024 di Stadion Volkspark, Sabtu (6/7) dini hari WIB, Prancis lolos ke semifinal Euro 2024.

babak pertama dan kedua, Portugal dan Prancis sama-sama kesulitan untuk membongkar pertahanan satu sama lain. Hingga babak pertama berakhir tak ada satu pun gol yang tercipta.

Pada menit ke-50 Mbappe mengancam gawang Portugal lewat tembakan akurat dari dalam kotak penalti. Namun tembakannya masih mengarah tepat ke penjaga gawang Portugal.

Ronaldo nyaris mencetak gol lewat backheel tapi dapat diblok kiper Prancis di menit ke-63. Momen itu berawal dari kiper Prancis memblok tembakan Vitinha, lalu bola pantul mengarah kepada Ronaldo. Sayangnya Ronaldo tidak bisa memaksimalkan peluang itu menjadi gol.

Hingga babak pertama extra time berakhir tak ada gol yang tercipta. Di awal babak kedua extra time, Mbappe ditarik keluar digantikan Bradley Barcola.

Dua babak extra time tak ada gol yang tercipta. Pertandingan pun dilanjutkan ke adu penalti.

Penendang pertama Prancis, Ousmane Dembele sukses mengecoh kiper Portugal. Prancis unggul 1-0.

Penendang pertama Portugal, Cristiano Ronaldo berhasil menciptakan gol penyeimbang 1-1.

Eksekutor kedua Prancis, Youssouf Fofana juga menjalankan tugasnya dengan baik. Prancis 2-1 Portugal.

Penendang kedua Portugal Bernando Silva juga sukses mencetak gol. Skor menjadi 2-2.

Eksekutor ketiga Prancis, Jules Kounde juga berhasil membawa timnya unggul 3-2 atas Portugal.

Penendang ketiga Portugal, Joao Felix gagal menciptakan gol setelah tembakannya membentur tiang sebelah kiri. Skor Prancis masih unggul 3-2 atas Portugal.

Eksekutor keempat Prancis Bradley Barcola sukses menceploskan bola. Prancis unggul 4-2 atas Portugal.

BACA JUGA: Perempat Final Euro 2024 Portugal vs Prancis, Duel Mega Bintang Daratan Eropa

Penendang keempat Portugal, Nuno Mendes berhasil memasukkan bola mengubah skor 3-4 untuk keunggulan Prancis.

Eksekutor kelima Prancis, Theo Hernandes berhasil mencetak gol kemenangan 5-3 atas Portugal.

Prancis lolos ke semifinal dan akan bertemu Spanyol di semifinal Euro 2024 yang akan digelar pada Rabu (10/7) dini hari mendatang.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
poco-f7-ultra-uniknuta-fotka-cover
POCO F7 Series Resmi Dirilis, Siap Jadi Raja Baru Smartphone Gaming 2025
BMKG Sebut Bencana di Indonesia Meningkat
Imbas Pemanasan Global, BMKG Sebut Bencana di Indonesia Meningkat
Ulama
Jelang PSU Tasikmalaya, Tim Advokasi Bela Ulama Tunda Laporan AM
Sarmuchi Festival 2025 - Wali Kota Cimahi Ngatiyana
Meriahnya Sarmuchi Festival 2025 di Kota Cimahi
Penggelapan MBG
Yayasan MBG Dilaporkan Mitra Dapur Kalibata ke Polisi Atas Dugaan Penggelapan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

2

Viral Video Oknum Dokter Kandungan di Garut Lecehkan Pasien Saat USG, Polisi Lakukan Penyelidikan

3

Ulah Komeng Bikin Rapat Paripurna DPD RI Riuh

4

Usai Cekik dan Dorong Pramugari, Wings Air Bawa Anggota DPRD Sumut ke Jalur Hukum!

5

Bawa Indonesia U-17 ke Piala Dunia, Nazriel Alvaro Punya Kans Besar Promosi ke Skuat Senior Persib
Headline
Job Fair Kuningan 2025
Pemkab Kuningan Gelar Job Fair 2025, Sediakan 13.358 Lowongan Kerja
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.