DPRD Kota Bandung Dorong Reaktivasi Bandara Husein Sastranegara

Penulis: Rizky

Bandara Husein Sastranegara
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID – Dukungan untuk reaktivasi Bandara Husein Sastranegara terus mengalir. Anggota Komisi III DPRD Kota Bandung, Rendiana Awangga menegaskan bahwa DPRD Kota Bandung konsisten untuk mendorong pemerintah pusat agar segera mereaktivasi kembali operasional bandara tersebut.

“Sejak dulu kami sudah mendorong. Saya bersama Ketua DPRD sebelumnya sudah datang langsung ke kementerian, mendesak agar segera dilakukan reaktivasi Bandara Husein,” kata Awangga sapaan akrabnya di Balai Kota Bandung, Selasa (17/6/2025).

Menurutnya, dampak dari penghentian operasional penerbangan komersial di Bandara Husein sangat berdampak terhadap sektor pariwisata yang merupakan penyumbang terbesar Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Bandung.

“Pariwisata adalah tulang punggung PAD Bandung. Dulu kita sering lihat wisatawan dari Malaysia atau negara lain datang ke sini. Sekarang setengahnya hilang. Ini jelas memukul ekonomi kita,” ucapnya.

Baca Juga:

DPRD Kota Bandung Soroti Masalah Sampah di Kota Bandung.

Awangga juga menegaskan DPRD Kota Bandung solid dalam mendukung langkah Wali Kota Bandung untuk memperjuangkan reaktivasi Bandara Husein di tingkat pusat.

“Silakan tanya ke siapa saja anggota dewan di Kota Bandung, pasti jawabannya pasti sama kami mendukung penuh reaktivasi Bandara Husein. Ini bukan hanya kepentingan Kota Bandung, tapi juga Jabar bagian selatan,” katanya.

Meski demikian, Awangga menyadari keputusan akhir ada di tangan pemerintah pusat. Menurutnya, hal tersebut tinggal menunggu political will dari pemerintah pusat.

“Kalau di daerah semuanya satu suara, tinggal political will dari pusat. Kami di DPRD juga terus berkomunikasi dengan teman-teman di Jakarta agar ini segera jadi prioritas,” ujarnya.

Awangga juga menegaskan, jika reaktivasi ini tidak segera direalisasikan, maka potensi kerugian bagi ekonomi Kota Bandung akan semakin besar.

“Ini bukan soal gengsi daerah, tapi soal masa depan ekonomi Bandung. Kita harus kejar terus,” pungkasnya.

(Kyy/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hujan Merubah Underpass Menjadi Kolam Renang: Intip Banjir di Underpass Cikarang
Hujan Merubah Underpass Menjadi Kolam Renang: Intip Banjir di Cikarang
Matt Cameron pearl jam
Matt Cameron Resmi Mundur dari Pearl Jam, Setelah 27 Tahun Bersama
Tas Eiger
Tahun Ajaran Baru, Ini 7 Tas EIGER yang Cocok untuk Sekolah
Gunung Dukono Erupsi
Gunung Dukono Erupsi Lagi, Kolom Abu Membumbung 700 Meter
Profil dan Karier Arya Daru Pangayunan, Tewas Terlilit Lakban
Profil dan Karier Arya Daru Pangayunan, Tewas Terlilit Lakban
Berita Lainnya

1

Wartawan TV Nasional Diintimidasi Saat Liput Aduan Orang Tua Siswa di Disdik Kota Bandung

2

Diduga Korupsi, Eks Menteri Rusia Ditemukan Tewas Tertembak Usai Dipecat Putin

3

Link Live Streaming Timnas Voli Indonesia vs Thailand SEA V League 2025 Selain Yalla Shoot

4

Sejumlah Sekolah Swasta di Purwakarta Terancam Tutup, Gegara Kebijakan Pemprov Jabar

5

Dampak Kehadiran Ole Romeny dan Marselino Ferdinan di Piala Presiden 2025 Menurut Zahaby Gholy
Headline
Uji Coba Biodigester di Pasar Gedebage, Solusi Sampah Kota Bandung Mulai Diuji Lapangan
Uji Coba Biodigester di Pasar Gedebage, Solusi Sampah Kota Bandung Mulai Diuji Lapangan
Indonesia vs Thailand
Link Live Streaming Timnas Voli Indonesia vs Thailand SEA V League 2025 Selain Yalla Shoot
SPMB Jabar 2025
Hasil SPMB Jabar 2025 Tahap Dua Diumumkan, Wajib Daftar Ulang!
gempa bumi banten
Gempa Bumi Magnitudo 5,4 Guncang Sumur Banten, Terasa Hingga Lampung

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.