DPRD Beberkan PR Kota Bandung untuk Gapai Kota Metropolitan dan Berkelanjutan

DPRD Beberkan PR Kota Bandung
Ketua DPRD Kota Bandung, Asep Mulyadi (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Pada momen Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke-214, sejumlah pekerjaan rumah (PR) menjadi sorotan. Terlebih lagi tema besar yang diambil berkenaan ‘Semangat Kolaborasi Wujudkan Kota Bandung Maju Keberlanjutan’.

Hal tersebut diungkapkan Ketua DPRD Kota Bandung, Asep Mulyadi menurutnya momentum itu sebagai refleksi untuk berbenah sejumlah masalah.

“Jadi PR yang harus diselesaikan Kota Bandung itu, sebetulnya meliputi kemiskinan, lingkungan, pendidikan, tentu di samping infrastruktur,” kata Asep Mulyadi, Kamis (26/9/2024).

Asep menambahkan, untuk mengantisipasi dan menekan angka kemiskinan di Kota Bandung, pemerintah harus gencarkan padat karya. Hal tersebut guna memberi dampak terhadap percepatan sektor ekonomi masyarakat.

“Supaya uang makin berputar di masyarakat. Pertumbuhan ekonomi akan semakin bagus. Lalu bagaimana cara memperbanyak lapangan kerja,” ucapnya

Menurutnya pemerintah dalam masa transisi saat ini tidak membuat kebijakan yang terlalu besar. Oleh karena itu pemerintah harus menemukan cara untuk melanjutkan.

“Tapi harus menemukan cara bagaimana melanjutkan apa-apa yang jadi dasar. Dan menyiapkan untuk calon pemimpin 2025 mendatang,” ujarnya

Sementara itu, Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung, A Koswara Hanafi menyebut, catatan terpenting untuk menjadikan kota Bandung sebagai Kota Metropolitan, yakni persiapan dari program pemerintah itu sendiri.

Dirinya mengungkapkan, agar visi dan misi tersebut terkait Bandung kota metropolitan dan keberlanjutan, dapat bersinergi dengan rencana pembangunan yang sudah disusun pemerintah kota.

“Bandung menjadi kota metropolitan layak huni dan berkelanjutan. Itu memerlukan kesiapan yang cukup banyak dan keberlanjutan tidak terputus,” katanya

Menurutnya pelayanan terhadap masyarakat pun menjadi hal yang paling penting. Selain itu, hal tersebut pula harus didukung masyarakat yang mesti turut bersiap dengan tema besar Bandung Kota Berkelanjutan dan Metropolitan.

BACA JUGA: Pimpinan DPRD Kota Bandung Soroti Tingkat Kemiskinan di Kota Bandung

“Masyarakat harus bersiap untuk menyongsong Kota Bandung untuk menjadi sebuah kota yang metropolitan. Dengan budaya yang lebih tertib dan disiplin,” ujarnya

“Masyarakat harus memahami soal sistem perkotaan ini bahwa layanan harus terintegrasi. Buang sampah tidak sembarangan dan lainnya. Itu sistem perkotaan,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
One Piece 1147
One Piece 1147 Siap Rilis 27 April, Cek Spoilernya!
golkar prabowo pilpres 2029
Siap Dukung Prabowo di Pilpres 2029, Golkar Punya Keyakinan Ini
prabowo menteri
Prabowo Sudah Dikibuli Menteri Kabinet Merah Putih?
Sengketa Lahan SMANSA Bandung, KDM Curigai Hal Ini
Sengketa Lahan SMANSA Bandung, KDM Curigai Hal Ini
Program dakocan
Program Dakocan Cirebon Targetkan Penerbitan KIA 62 Persen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.