DPR Minta Dana Otsus Papua Subsidi Pendidikan Gratis

subsidi pendidikan
Anggota Komisi I DPR RI Yan Permenas Mandenas saat melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Supiori, Provinsi Papua, Minggu (26/2/2023). (Antara)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Anggota Komisi I DPR RI, Yan Permenas, Mandenas meminta Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun 2022-2023 bisa mensubsidi pendidikan gratis di Papua, pasca-implementasi Undang-Undang (UU) Nomor 2 Tahun 2021 tentang Otonomi Khusus (Otsus) Papua.

Hal tersebut ia sampaikan saat melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Supiori, Provinsi Papua, Minggu (26/2/2023).

“Kita (Komisi I DPR RI) harus perlu mendorong agar implementasi teknis dari anggaran otsus bisa ter-alokasi sampai ke lapangan, tapi buat saya yang paling penting adalah kita minta ke Menteri Keuangan untuk mencari format bersama agar dana otsus ini bisa subsidi pendidikan,” kata dia di Jakarta, Selasa (28/2/2023).

Yan menyebut akan mengupayakannya melalui Badan Anggaran (Banggar) DPR RI karena dapat mengakomodasi pertemuan dengan Menteri Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) dan Menteri Keuangan, serta menteri terkait lainnya guna membahas hal tersebut.

BACA JUGA: Waspada! Bencana Hidrometeorologi Basah Meningkat di Akhir Februari

“Pasti saya akan bicarakan kepada mereka untuk bisa memberikan porsi khusus untuk daerah-daerah ‘3T’ (terdepan, tertinggal, dan terluar) ini supaya ditangani dengan cara yang lebih baik agar ada pemerataan untuk masyarakat di pulau-pulau terluar Indonesia,” katanya.

Legislator asal daerah pemilihan Papua itu juga menyinggung ihwal pendidikan lain yang menjadi harapan dari masyarakat Kabupaten Supiori, misalnya, terkait pendidikan tes masuk TNI dan Polri.

Ia berharap anak-anak yang hidup di Papua tidak saja siap secara fisik, namun siap pula secara mental saat mendaftar tes masuk TNI dan Polri.

“Nah, jadi mentalitas itu yang perlu kita bangun jadi pada saat mereka tes mereka percaya diri karena mereka sudah punya bekal yang dipersiapkan baik itu untuk masuk TNI dan juga rekrutmen untuk Polri ‘noken’,” kata Yan Permenas.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jaringan-10G-China-1874960934-696x464
Revolusi Internet Global, China Luncurkan Jaringan 10G Pertama di Dunia
mobil pajak
Daftar Mobil Pajak Tahunan Murah, Ada yang Cuma Rp 300 Ribuan!
2226888_7
Samsung Resmi Luncurkan Monitor Gaming Odyssey 3D dan G9 Terbaru 2025
Pencurian kabel tembaga
Anak di Bawah Umur Jadi Otak Pencurian Kabel Tembaga di Oluhuta Gorontalo
ariel honda ct125
Ariel Ganti Knalpo Honda CT125, Harga Bukan untuk Kaum Mendang-mending!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.