Aktor Donny Kesuma Meninggal Dunia di Usia 55 tahun

Penulis: distopia

Donny Kesuma meninggal
(Tangkapan layar YouTube Melaney Ricardo)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Aktor Donny Kesuma meninggal dunia pada Selasa (19/3/2024) malam. Donny mengembuskan nafas terakhirnya pada usia 55 tahun.

Kabar kepergian sang aktor telah dikonfirmasi oleh mantan istrinya, Yuni Indriyati.

“Iya, barusan (meninggal) jam 19.19 WIB. Mohon maaf dan mohon doanya,” kata Yuni melansir Insertlive.

Kabar Donny Kesuma meninggal juga disampaikan oleh artis Ferry maryadi lewat unggahan Instagram pribadinya.  Ia pun mendoakan semoga Donny husnul khotimah.

“Semoga husnul khotimah jang don. Pileuleuyan,” tulisnya.

Sebelum menghembuskan nafas terakhir, Donny Kesuma dilarikan ke rumah sakit karena serangan jantung pada Sabtu (16/3/2024).

BACA JUGA: Keguguran, Kiky Saputri Beri Penjelasan soal Kista dan Janinnnya

Menurut penuturan anak laki-lakinya, Ghassani Kesuma, bintang film Kawin Kontrak 3 itu sempat beberapa kali dirawat di rumah sakit karena penyakit yang sama.

Ghassani menduga, penyakit jantung ayahnya kambuh karena pola hidup yang tidak sehat. Dia kemudian menjelaskan awal mula ayahnya dilarikan ke rumah sakit pada akhir pekan lalu.

Ghassani menyebut, sejak beberapa hari terakhir kondisi sang ayah memang tengah drop, meski begitu Donny menolak ke rumah sakit.

“Sekitar 3 minggu sampai sebulan di rumah, tapi kemudian tidak enak badan lagi dan dibawa ke RS Carolus di Salemba,” kata Ghassani Kesuma kepada media lewat panggilan video pada Minggu (17/3/2024).

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Barak Militer
Verrell Bramasta Kritik Program Barak Militer Dedi Mulyadi
inses grup facebook
Ahmad Sahroni Minta Polri Buka Mata soal Grup Inses di Facebook!
Wanita mencuri wanita
Terekam CCTV, Pelaku Pencurian Laptop di Bus Transjakarta Diamankan Polres Jaksel
Valeria Marquez
Tragis! Influencer Cantik Meksiko Tewas Ditembak Saat Live TikTok
Program Barak Militer
KPAI Nilai Program Barak Militer Dedi Mulyadi Hanya Efektif Sementara
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Persita Tangerang vs Persib Bandung BRI Liga 1 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
walk out PDIP
Tanggapi Walk Out PDIP, Ketua DPRD Jabar: Beri KDM Kesempatan
pangeran rama meninggal
Pangeran Rama Djatikusuma Tokoh Sunda Kuningan Meninggal Dunia
Anak Sungai Cisunggala Meluap, Ruas Jalan Solokan Jeruk Terendam
Anak Sungai Cisunggala Meluap, Ruas Jalan Solokanjeruk Terendam
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.