Dokter Richard Lee Mualaf? Derry Sulaiman Ungkap Fakta Mengejutkan

Richard Lee Mualaf
Richard Lee Diduga Mualaf (Instagram/@dr.richard_lee)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Publik dikejutkan dengan kabar terbaru dari selebgram dan dokter kecantikan Richard Lee. Setelah beberapa waktu lalu ia mengungkapkan ketertarikannya pada ajaran Islam, kini muncul unggahan dari musisi sekaligus pendakwah Derry Sulaiman yang mengindikasikan Richard Lee telah memeluk agama Islam (mualaf).

Sejak tahun 2022, Richard Lee telah menunjukkan ketertarikan yang mendalam pada Islam. Ia bahkan telah membicarakan hal ini dengan istrinya, Reni Effendi, yang beragama non-muslim.

Dalam sebuah podcast bersama Atta Halilintar pada pertengahan 2024, Richard mengungkapkan bahwa ia mencari ketenangan dan perbaikan diri melalui ajaran Islam.

“Islam itu sangat indah, sangat bagus. Islam juga membuat aturan yang bisa membuat diriku lebih baik. Sedangkan tujuanku itu mencari ketenangan, pengin belajar dan pengin membuat aku jadi orang lebih baik,” ujar Richard Lee.

Reni Effendi, sang istri, memberikan dukungan penuh dengan menyatakan bahwa agama adalah hal yang personal. Hal ini membuat kontroversi seputar ketertarikan Richard pada Islam mereda untuk sementara waktu.

BACA JUGA : Dokter Richard Lee dan Sarwendah Rambah Bisnis Baru di Tahun 2025

Namun, pada Selasa (28/1/2025), Derry Sulaiman mengunggah foto dirinya bersama Richard Lee sedang berdzikir. Unggahan tersebut memicu spekulasi di kalangan publik.

Melalui unggahan tersebut, Derry Sulaiman secara tegas mengkonfirmasi bahwa Richard Lee telah menjadi mualaf.

“Alhamdulilla udah bg, lagi belajr sholat. doakan ya,” tulus Derry dalam kolom komentar instagram pribadinya.

Foto yang menampilkan Derry Sulaiman memegang tasbih dan Richard Lee yang mendengarkan dengan khusyuk menjadi bukti visual yang memperkuat kabar tersebut.

Unggahan Derry Sulaiman telah menjawab pertanyaan publik yang selama ini penasaran dengan status keagamaan Richard Lee.

Kabar ini tentu saja menimbulkan berbagai reaksi, baik pro maupun kontra. Namun, hal ini juga menunjukkan bahwa perjalanan spiritual seseorang adalah hal yang sangat pribadi dan patut dihormati.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
dr Oky Pratama
dr Oky Pratama Berangkatan 10 Pasien ke Korea!
Tatap Duel Versus PSS Sleman, Tyronne Del Pino Yakin Pertandingan Berjalan Sengit
Tatap Duel Versus PSS Sleman, Tyronne Del Pino Yakin Pertandingan Berjalan Sengit
Program DAKOCAN
Apa Itu Program 'DAKOCAN' yang Diluncurkan Pemkab Cirebon?
jalan rusak subang
80 Km Jalan Subang Rusak Berat, Kapan Diperbaiki? Ini Kata Bupati
Ini Alasan Bojan Hodak Masih Menyimpan Tenaga Fitrah Maulana dan Zulkifli Lukmansyah
Ini Alasan Bojan Hodak Masih Menyimpan Tenaga Fitrah Maulana dan Zulkifli Lukmansyah
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.