Dokter Persib Beberkan Hasil Pemeriksaan Cedera David da Silva

Penulis: raffy

Dokter Persib Beberkan Hasil Pemeriksaan Cedera David da Silva
Dokter tim Persib Bandung, Wira Prasetya (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Cederanya penyerang Persib, David da Silva menimbulkan kekhawatiran bagi sebagian besar Bobotoh. Pasalnya kondisi David da Silva dinilai memprihatinkan karena harus berjalan menggunakan alat bantu.

Masalah tersebut juga membuat David da Silva harus berlatih secara terpisah dengan rekan setimnya. Kini ia hanya bisa berlatih dengan program berbeda yang didamping tim kesehatan Persib.

Meski terlihat memprihatinkan, dokter tim Persib Bandung, Wira Prasetya memberikan kabar baik. Ia menerangkan bahwa cedera David tergolong menengah dan hanya memerlukan beberapa pekan saja untuk pemulihan.

“Bobot cederanya lumayan, beberapa minggu lah,” buka Wira kepada awak media.

Disinggung soal penyebabnya, Wira menambahkan bahwa awalnya disebabkan karena benturan. Hal itu menjadikan adanya gangguan di bagian lunak ligamennya.

BACA JUGA:

Kabar Baik Datang Dari Persib, Bojan Hodak Pastikan Tulang Rusuk Zulkifli Lukmansyah Tidak Mengalami Fraktur

Skuat Persib Sering Diliburkan, Tyronne del Pino Singgung Beberapa Aspek Penting

“Kalau David seperti yang sudah kita tahu ada cedera di jaringan lunak. Beberapa minggu lah dia diprediksi akan kembali,” tambah Wira.

Wira juga menuturkan, pihaknya akan bekerja secara ekstra agar bisa David kembali bertanding di sisa laga kompetisi Liga 1 musim ini. Sejauh ini perkembangannya cukup menjanjikan dan diharapkan pulih tepat waktu.

“Ya harapannya begitu (bisa bermain di sisa pertandingan), tapi sambil berjalan kita lihat perkembangannya.” tutupnya.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Persita Tangerang vs Persib Bandung
Prediksi Skor Persita Tangerang vs Persib Bandung BRI Liga 1 2024/2025
islam-makhachev-russia-seen-stage-905815007
Tinggalkan Zona Aman, Islam Makhachev Korbankan Sabuk Ringan Demi Rebut Sejarah
Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Cimanuk
Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Cimanuk
Mario Jardel Pastikan Semangat Bertanding Persita Tetap Menyala Usai Terhindar dari Degradasi
Mario Jardel Pastikan Semangat Bertanding Persita Tetap Menyala Usai Terhindar dari Degradasi
9820f4eaf6d19bcc81635a2f7e4ae859_1
Pesan Rahasia Hamilton Jadi Simbol Estafet Generasi di Mercedes?
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
Persib
Link Live Streaming Persita Tangerang vs Persib Bandung BRI Liga 1 2024/25 Selain Yalla Shoot
Kontak Senjata dengan KKB, Dua Personel Satgas Ops Damai Cartenz Gugur di Puncak Jaya
Kontak Senjata, Dua Personel Satgas Ops Damai Cartenz 2025 Gugur Ditembak KKB
luca-marini-repsol-honda-team
Luca Marini Akui Kesalahan Strategi di MotoGP Prancis
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.