BANDUNG, TEROPONGEDIA.ID — Banjir di Cianjur mengakibatkan jembatan utama di atas Sungai Ciembe, Desa Sukamulya, ambruk akibat tergerus derasnya arus air.
Jembatan tersebut merupakan akses vital bagi warga dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Putusnya jembatan mengakibatkan terganggunya jalur penghubung antara beberapa kampung, seperti Nanggewer, Martikolot, dan Cikolotok.
Sekretaris Desa Sukamulya, Adrian, membenarkan kejadian tersebut. Disebutkan hujan lebat yang turun sejak sore hingga malam hari menyebabkan pondasi jembatan terkikis, hingga akhirnya runtuh.
Baca Juga:
Dijelaskan jalan yang terputus tersebut merupakan jalan kabupaten yang menjadi akses utama warga untuk bekerja, sekolah, dan beraktivitas sehari-hari.
Rusaknya jembatan akibat banjir di Cianjur ini membuat warga kini terpaksa menggunakan jalur alternatif melalui jalan lain yang jarak tempuhnya lebih jauh.
Selain merusak jembatan, luapan Sungai Ciembe juga memaksa beberapa warga yang tinggal di bantaran sungai untuk mengungsi karena rumah mereka terancam terendam.
Pemerintah Desa Sukamulya saat ini tengah melakukan pemantauan di sejumlah titik permukiman yang terdampak banjir di Cianjur. (Usk)