Disebut Rival Berat Twitter, Ini Makna dari Logo Threads

Keunggulan Threads yang Lebih Mumpuni Dari Twitter 12-7-2023
(Ilustrasi: Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Threads menjadi aplikasi buatan Meta yang paling banyak orang bicarakan saat ini. Popularitasnya semakin tinggi karena konsep dan fiturnya mirip dengan Twitter.

Namun masih dengan tampilan khas Instagram. Lebih menariknya lagi  logo Threads juga mirip dengan simbol “@”. Lalu apa arti @ yang menjadi logo Threads? Mari kita cari tahu jawabannya dalam artikel ini.

Terinspirasi dari Simbol “@”

Meski bentuknya tidak sama persis dengan simbol “@”, namun kamu pasti langsung teringat dengan simbol tersebut saat melihat logo Threads. Hal ini wajar karena memang terinspirasi dari simbol “@”. Adam Mosseri yang merupakan penanggung jawab Instagram, memberikan penjelasan mengenai arti dari simbol “@” yang menjadi logo Threads melalui akun Instagram pribadinya, @mosseri.

Dia mengungkapkan bahwa logo tersebut mewakili beberapa makna, seperti nama pengguna, kemandirian individu, dan suara seseorang. Dengan begitu, logo ini tidak hanya memiliki bentuk yang unik, tapi juga mengandung makna yang mendalam. Logo ini dirancang oleh @rourkery, @jezburrows, dan beberapa rekan lainnya.

Desain logo ini paling unik karena bentuknya yang mirip simbol “@”, namun ada garis panjang yang tidak terputus yang mengelilinginya. Garis tersebut melingkar dan membentuk simbol yang serupa dengan simbol “@”. Hal ini menggambarkan sebuah utas (thread) yang terus berlanjut seolah tak terputus dan sebagai satu lingkaran.

Makna Lain dalam Logo Threads

Selain terinspirasi dari simbol “@”, logo ini juga memiliki makna lain yang tak kalah filosofis. Logo ini didesain menggunakan jenis font Sans Serif Instagram yang memberikan tampilan modern dan ramping. Font ini terancang dalam bentuk lingkaran dan persegi, sehingga membuatnya terlihat seperti “badan bulat yang agak persegi”.

Ternyata, desain logo ini juga terinspirasi dari Alfabet Tamil, sebuah aksara  dalam bahasa Tamil yang biasanya digunakan di India dan Sri Lanka. Alfabet Tamil terdiri dari 12 vokal dan 18 konsonan dengan bentuk huruf yang rumit namun unik. Logo Threads berasal dari huruf Tamil “ம” (ma) yang memiliki bentuk lingkaran dengan garis vertikal yang melintasinya.

Huruf “ம” dalam bahasa Tamil diucapkan menjadi “ma”. Bentuk huruf ini terdiri dari lingkaran dengan garis vertikal yang melewatinya, mirip dengan logo Threads, bukan? Jadi, logo Threads merupakan versi sederhana dari huruf Tamil “ம”.

Arti dari simbol “@” tidak hanya memberikan kesan unik dan elegan, tetapi juga menarik untuk dipelajari. Bahkan, asal muasalnya sendiri juga memiliki cerita yang menarik.

BACA JUGA: Perbandingan Harta Kekayaan CEO Twitter dan Threads

(Kaje)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Rossa Konser Here I Am
Rossa Angkat Isu Kesehatan Mental di Konser "Here I Am"
Masa Depan PSS Sleman ada di Pertandingan Kontra Persib, Pieter Huistra: Do Or Die!
PSS Sleman Terpuruk, Pieter Huistra Minta Pemain Tetap Berjuang hingga Akhir
ono surono siap dampingi aura cinta
Heboh Dana Hibah Miliaran Rupiah untuk Lembaga Keagamaan di Jabar, DPRD Minta Verifikasi Ketat
2690191361
Polri Selamatkan Ketua Komnas HAM Papua dari Serangan Penembakan KKB
rocky gerung gibran
Rocky Gerung Kritik Video Monolog Gibran: Mewakili Cara Berpikirnya!
Berita Lainnya

1

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik

2

Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO

3

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
Headline
Arsenal
Link Live Streaming Arsenal vs PSG Semifinal Liga Champions Selain Yalla Shoot
pemugaran situs Gunung Padang
Fadli Zon: Pemugaran Situs Gunung Padang akan Dilakukan Meski Tanpa Cetak Biru
Ilustrasi-SMA-Unggulan-Garuda-Jpeg
Viral Video Ujian Biologi Gambar Alat Kelamin di SMAN 1 Cililin, Ini Penjelasan Pihak Sekolah
suar mahasiswa awards
Teropong Media Siap Kolaborasi dengan UNIBI Melalu Suar Mahasiswa Awards

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.