Disdagin Pastikan Stok Gas 3 Kg di Kota Bandung Aman

Disdagin
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung Elly Wasliah.(Foto: Rizky Iman/TM).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung Elly Wasliah mengatakan, stok dan ketersediaan gas tiga kilogram di Kota Bandung aman.

Menurutnya, Kota Bandung hingga saat ini tidak terpengaruh dengan kelangkaan gas elpiji tiga kilogram yang terjadi di daerah lain belakangan ini.

“Alhamdulillah, pagi tadi saya menerima perwakilan dari Pertamina dan kita menanyakan soal bagaimana kondisi ketersediaan gas tiga kilogram di Kota Bandung. Alhamdulillah Bandung aman,” kata Elly Wasliah di mal Paskal 23 pada, Selasa (01/8/2023).

Oleh karena itu, pihaknya meminta masyarakat Kota Bandung tidak perlu khawatir akan ketersediaan gas bersubsidi tersebut. Masyarakat pun tidak perlu membeli secara berlebihan atau panic buying.

“Tidak ada kelangkaan, dan ini sudah kita pastikan dengan Pertamina Bandung bahwa kondisi gas bersubsidi di Kota Bandung aman dan tersedia. Kuotanya masih sangat banyak, sehingga tidak perlu panic buying,” ucapnya.

BACA JUGA: Pemkot Bandung Sukses Turunkan Angka Stunting 7 Persen

Elly menyebut, bahwa harga gas tiga kilogram di agen kisaran angka Rp 14.750. Sementara harga gas bersubsidi di pangkalan kisaran angka Rp16.600, dan harga gas dipengecer Rp19.000 hingga Rp20.000 lebih.

“Harga dipengecer itu tidak diatur, dan kita tidak bisa intervensi. Tetapi kalau ada agen dipangkalan menjual melebihi Harga Ecer Tertinggi (HET), laporkan kepada kita dan kita akan laporkan ke Pertamina, karena Pertamina nanti yang akan memberikan sanksi,” tegas Elly. 

Diketahui, sejumlah daerah di Indonesia mengalami kelangkaan gas bersubsidi tiga kilogram. Kalau pun ada, harga jual dipasaran melambung tinggi. Sehingga masyarakat pun mengeluhkan hal ini.

 

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
yuke dewa 19
Anak Kecil Tergeletak di Jalan, Diduga Tertabrak Yuke Dewa 19
hati-hati kedai jus
Cuma Ditegur 'Hati-hati' oleh Penjaga Kedai Jus, Emak-Emak Ini Malah Curiga Radikalisme!
anggaran pilkada KPU Karawang
Anggaran Pilkada KPU Karawang Rp1,19 Miliar Tak Terpakai, Ini yang Dilakukan
asn hilang di merbabu
Menhut Sampaikan Duka Pada ASN yang Meninggal di Merbabu
LISA MARIANA
Pede Dibela Netizen, Lisa Mariana Ucapkan Terima Kasih
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.