Disbudpar Kabupaten Bandung Catat Kenaikan Jumlah Wisatawan saat Lebaran

Disbudpar Kabupaten Bandung Catat Kenaikan Jumlah Wisatawan saat Lebaran
Objek Wisata kawah Putih Puncak Gunung Patuha Ciwidey Kabupaten Bandung (Istimewa)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA — Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bandung mencatat adanya kenaikan jumlah wisatawan saat lebaran kali ini dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Kepala Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bandung Vena Andriawan mengemukakan, kawasan Pasirjambu, Ciwidey, Rancabali dan Pangalengan masih menjadi destinasi favorit wisatawan.

“Jumlah wisatawan ke dua kawasan itu naik dibandingkan lebaran sebelumnya,” ujarnya, Kamis (10/4/2025).

Pihaknya mengklaim jika Pangalengan jadi magnet baru pariwisata di Kabupaten Bandung. Hal ini lantaran daerah tersebut memiliki banyak pilihan destinasi menarik, mulai dari Sungai Rahong, Situ Cileunca, hingga Nimo Highland.

Sementara itu, kawasan Pasirjambu, Ciwidey, dan Rancabali dinilai unggul karena memiliki destinasi yang sudah populer, seperti Kawah Putih maupun Rancaupas.

BACA JUGA:

Panen Raya, Berapa Banyak Produksi Padi Kabupaten Bandung per Tahun? Cek Angkanya

Kepadatan Lalu lintas Terjadi di Kawasan Ciwidey Kabupaten Bandung Pagi Ini

“Objek wisata di Pangalengan memang kecil-kecil, tapi jumlahnya banyak,” katanya.

Pihaknya pun menyoroti dampak positif dari pembangunan infrastruktur yang gencar dilakukan Pemerintah Kabupaten Bandung dibawah kepemimpinan Bupati Dadang Supriatna.

Menurutnya, perbaikan jalan secara langsung berkontribusi terhadap meningkatnya jumlah kunjungan wisatawan ke Pangalengan.

“Infrastruktur itu kunci. Ketika akses jalan membaik, otomatis orang akan lebih tertarik datang,” ucapnya.

Dia menilai peningkatan kualitas jalan yang dilakukan sejak 2024 terbukti efektif mendongkrak minat investasi dan pertumbuhan sektor pariwisata.

Vena optimistis perbaikan infrastruktur akan terus berjalan. Pihaknya menargetkan seluruh ruas jalan di Kabupaten Bandung rampung dalam tiga tahun ke depan.

“Insya Allah tahun ini beberapa titik lagi diselesaikan,” pungkasnya.

(Vil/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Transisi Energi Surabaya
Surabaya Terpilih Jadi Kota Percontohan Transisi Energi
Revelino Tuwasey
Revelino Tuwasey Klaim Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Siap Tes DNA
new york auto show
Sejak Masa Lampau, New York International Auto Show Eksis Selama Ratusan Tahun!
ormas sampah bekasi
Viral! Aktivis Mau Bersihin Sampah di Bantaran Kali Bekasi, Harus Izin Ormas?
Pekerja Migran Ilegal
KemenP2MI Gagalkan Pengiriman Ilegal Tiga Calon Pekerja Migran ke Timur Tengah
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.