Diduga Intel, Seorang Wartawan di Bandung Dipukuli Massa Pendemo

Diduga Intel, Seorang Wartawan di Bandung Dipukuli Massa Pendemo
Tangkapan Layar Video Beredar terlihat Jurnalis tersebut terkena lemparan botol (Istimewa)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Salah seorang jurnalis Kompas.com, Faqih Rohman Syafei, mendapatkan tindak kekerasan dari massa aksi penolakan RUU TNI yang berlangsung di gedung DPRD Jawa Barat pada Jumat (21/3/2025) malam.

Sedikitnya 300 orang massa melakukan aksi penolakan UU TNI yang telah sah direvisi. Demo yang berlangsung di depan gedung DPRD Jawa Barat ini berlangsung ricuh, massa aksi terdiri dari mahasiswa dan aktivis.

Faqih mengatakan, awalnya tengah mengambil video suasana demo dan berdiri di antara massa sekitar pukul 20.00 WIB. Namun tiba-tiba dirinya diteriaki intel oleh pendemo yang duduk di trotoar.

“Lagi ambil video di dekat massa terus tiba-tiba massa yang duduk itu bilang ‘awas-awas itu yang gendut intel itu pakai baju putih’,” kata Jurnalis Kompas.com tersebut

BACA JUGA:

Oknum Satpol PP Diduga Aniaya Wartawan Tribun Saat Meliput Demo Indonesia Gelap

Iwakum Ingatkan Pelaku Doxing Terhadap Wartawan bisa Dijerat Pidana

Setelah itu, Faqih menunjukkan id pers kepada massa aksi untuk memastikan jika dirinya adalah wartawan. Dirinya juga mengatakan sempat ada salah satu peserta aksi yang mengamankannya.

“Tapi tetap saja ada massa yang terus mukulin,” ucapnya.

Akibat dari tindakan tersebut, Faqih mengaku terkena pukulan beberapa kali di kepala dan tubuh bagian belakang.

“Kepala dua kali. Ditendang pantat dua kali atau tiga kali beberapa kali ditarik tarik tapi sempat diamanin sama masa aksi, apresiasi, terimakasih,” pungkasnya.

(Rizky Iman/TM)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pelecehan dokter malang
Trauma dan Takut, Perempuan di Malang Baru Berani Speak Up Jadi Korban Pelecehan Dokter
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Resmi Cerai dari Baim Wong, Hakim Sebut Ada Perselingkuhan
Liga Champions 2024/2025
Daftar Empat Tim yang Lolos ke Semifinal Liga Champions 2024/2025
Pesan dokter kandungan garut
Oknum Dokter Kandungan Garut Buka Suara, Titip 2 Pesan ke Petugas HAM
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Inter Milan vs Bayern Munchen Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Meletus Kolom Abu 1 Km, Warga Dilarang Melakukan Aktivitas Apapun di Sektor Tenggara
Gunung Semeru Kembali Meletus, Warga Dilarang Melakukan Aktivitas Apapun di Sektor Tenggara
Oknum Dokter Kandungan di Garut Jadi Tersangka Kasus Pelecehan Seksual
Resmi, Oknum Dokter Kandungan di Garut Jadi Tersangka Kasus Pelecehan Seksual
Chelsea
Link Live Streaming Chelsea vs Legia Warsawa Selain Yalla Shoot
Real Madrid
Arsenal Permalukan Real Madrid 2-1 di Santiago Bernabeu

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.