Diam-diam Kamala Harris Mulai Rombak Tim Kampanye, Libatkan Penasehat Senior!

19541-kamala-harris
(Antara)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tim kampanye Kamala Harris diam-diam sedang melakukan rombakan tim senior dengan mengajak sejumlah veteran dari kampanye sukses Presiden Barack Obama.

Rombakan ini dalam rangka menyukseskan kampanye Harris setelah mundurnya Joe Biden.

Melansir dari Associated Press News, David Plouffe, mantan penasihat senior presiden AS akan kembali bergabung menjadi penasihat senior. Ia akan fokus pada strategi Harris untuk meraih 270 suara Electoral College yang dibutuhkan untuk menang.

Stephanie Cutter akan memberikan sarannya terkait dengan pesan dan strategi, sementara Mitch Stewart akan jadi penasihat senior untuk negara bagian medan pertempuran.

Wakil Menteri Terorisme dan Intelijen Keuangan, Brian Nelson akan beralih ke kampanye untuk memberikan saran kebijakan kepada Harris.

​Mantan Menteri Perumahan dan Pembangunan Perkotaan, Marcia Fudge, yang baru-baru ini bergabung sebagai wakil ketua kampanye, akan memperluas perannya untuk mencakup jangkauan dan strategi.

Brian Fallon, yang sebelumnya menjadi direktur komunikasi kampanye Harris saat Biden Capres, sekarang akan menjadi penasihat senior komunikasi.

Wakil Menteri di Departemen Luar Negeri, Elizabeth Allen akan menjadi staf bagi calon presiden Harris yang masih belum dipilih. Harris diharapkan akan mewawancarai beberapa kandidat saat akhir pekan.

BACA JUGA: Terus Ungguli Trump, Dana Kampanye Kamala Harris Tembus Rp3,2 Triliun!

Meski terdapat perubahan dan penambahan dalam struktur tim kampanye, beberapa elemen masih tetap sama seperti saat Biden menjadi calon presiden Ketua yang memimpin tim kampanye Harris masih sama yakni Jen O’Malley Dillon.

Beberapa peran senior lain juga tidak berubah, termasuk Julie Chavez Rodriguez sebagai manajer kampanye, Quentin Fulks sebagai wakil manajer kampanye utama. Lalu Michael Tyler sebagai direktur komunikasi dan Sheila Nix juga akan terus menjadi penasihat senior Harris dan kepala staf kampanye.

 

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
kasus pagar laut tangerang
IPW Soal Kasus Pagar Laut Tangerang: Ada Ego Kelembagaan antara Kejagung dan Kepolisian
Keluarga Jamin Penangguhan Penahanan Kades Kohod
Keluarga Jamin Penangguhan Penahanan Kades Kohod
tanda travel haji ilegal
Waspada Penipuan, Ini Tanda Travel Haji Ilegal!
approval rating prabowo
Klaim Approval Rating Tinggi, Apa Kerja Nyata dari Prabowo?
santri gontor tertimpa longsor-2santri gontor tertimpa longsor-2
Pengobatan Santri Gontor yang Tertimpa Longsor Ditanggung Pemda
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.