Destinasi Spot Terbaik Menyaksikan Pesta Kembang Api di Bandung

pesta kembang api
(Pexels)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Indonesia memiliki momen tahun baru yang istimewa, terutama di kota-kota seperti Bandung. Salah satu cara terbaik untuk merayakan pergantian tahun adalah dengan menyaksikan pesta kembang api yang memukau bersama orang tersayang. Dengan keberagaman spot menarik, Bandung menjadi destinasi favorit untuk menyambut Tahun Baru dengan meriah.

1. Dago Pakar

Dago Pakar adalah destinasi yang memikat banyak wisatawan, terutama karena keindahan alam dan pemandangan Kota Bandung dari dataran tinggi. Ketika tahun baru tiba, Dago Pakar menjadi magnet bagi mereka yang ingin menikmati pesta kembang api mempesona di langit Bandung.

2. Bukit Moko

Bukit Moko yang terletak di Cimenyan, Kabupaten Bandung, menawarkan pengalaman unik untuk merayakan Tahun Baru. Dengan ketinggian 1.500 meter di atas permukaan laut, bukit ini menjadi saksi indahnya pesta kembang api yang memukau.

3. Teras Cikapundung

Teras Cikapundung adalah taman terbuka hijau di Kota Bandung yang terletak di bantaran sungai Cikapundung. Wisatawan dapat menikmati pemandangan kembang api yang meriah di langit Kota Bandung dari taman ini.

4. Bukit Bintang

Bukit Bintang yang terletak di Kabupaten Bandung, menjadi tempat favorit warga untuk menikmati keindahan alam dan Kota Bandung. Dari sini kamu bisa menyaksikan spektakuler pesta kembang api Kota Bandung yang memukau.

BACA JUGA: Menilik Destinasi Citylight Bukit Moko Bandung

5. Caringin Tilu

Caringin Tilu atau Cartil adalah kawasan dataran tinggi di Cimenyan, Kabupaten Bandung. Tempat ini cocok untuk menyaksikan keindahan Kota Bandung di malam hari, termasuk pesta kembang api saat Tahun Baru.

6. Alun-Alun Bandung

Alun-Alun Bandung dan sekitarnya seperti Jalan Asia Afrika dan Braga adalah lokasi ikonik yang seringkali penh dengan wisatawan. Malam Tahun Baru membuat kawasan ini semakin ramai, menjadi tempat yang sempurna untuk menyaksikan kembang api yang memukau.

7. Punclut

Punclut merupakan  singkatan dari Puncak Ciumbuleuit yang berada di sebelah utara Kota Bandung. Sebagai dataran tinggi, Punclut menjadi tempat nyaman bagi warga Bandung untuk menikmati keindahan kota di malam hari dan menyaksikan malam pergantian tahun.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah Akibatkan Ikan Mati
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah, Ikan Mati
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.