Desta Rogoh Kocek Rp135Juta Demi Transplantasi Rambut dan Brewok

Desta Transplantasi Rambut
(Instagram/@desta80s)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Artis dan komedian Desta baru-baru ini melakukan transplantasi rambut untuk memperbaiki penampilannya. Selain menanam rambut di bagian kepala, Desta juga menanam rambut di wajahnya agar tumbuh menjadi brewok.

Sebelumnya, Desta terkenal sebagai tipe laki-laki yang tidak bisa tumbuh brewok. Dalam sebuah sesi live di media sosialnya bersama Tompi, seorang dokter yang membantunya dalam proses transplantasi rambut, biaya yang diperlukan terungkap.

Menurut Tompi, biaya transplantasi rambut di tempatnya berkisar antara Rp55-85 juta. Desta sendiri memilih paket transplantasi rambut dan perawatan lainnya dengan biaya sebesar Rp135 juta.

“Biayanya sekitar mulai dari Rp55 sampai Rp85 juta, kalau yang Desta nih pakainya Rp135 juta,” ucap Tompi mengutip dari akun instagram @desta80s.

Meskipun biaya transplantasi rambut telah terungkap, beberapa netizen lebih fokus pada penampilan Desta dengan brewok baru.

beneran mau ruzuk nih romannya, sampe mempercantik diri hihhuyy,” tulis pemilik akun instagram @rasaki.murah.

Namun ada juga yang salfok drngan backsound seorang wanita yang menduka itu adalah suara Natasha Rizki.

Gak ada yamg mau bahas suara perempuan yg ikut concern di background nih? Familiar banget suaranya,” tulis akun instagram @mustikacakery.

Ehh iya, yg pegang tgn Desta lengan baju warna hitam ya. Aca deh. Suara Aca bgt,” timpal akun @sri.catering_official.

kayak suara caca yah ?,” tulis @indyra_saroni.

BACA JUGA : Vincent dan Desta Disinggung dalam Sidang Etik Hasyim Asyari, Hubungannya Apa?

Desta sendiri tampil dengan percaya diri memperlihatkan penampilan barunya dengan brewok. Ia bahkan memberi dirinya julukan baru.

“Mulai sekarang panggil aku Desta Si Duta Bewok!” ujarnya dengan penuh humor.

 

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pembalap F1 2024
Ralf Schumacher Ungkap Sponsor €10 Juta Jadi Penyelamat Karier Jack Doohan di Alpine
Mirra-Andreeva
Mirra Andreeva Lanjutkan Tren Positif di Madrid Open 2025, Taklukkan Bouzkova Dua Set Langsung
Pusarla-V
Pelatih Malaysia Soroti Sistem Poin 3x15: Seni Bulu Tangkis Bisa Hilang
Final Coppa Italia
Final Coppa Italia 2025: Bologna Ukir Sejarah, Milan Kejar Akhiri Puasa Gelar
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.