Mozaik Ramadhan

Deretan Kasus Hukum Nikita Mirzani yang Menyeret Namanya

Nikita Mirzani
Sederet kasus Nikita Mirzani (Instagram/@nikitamirzanimawardi_172)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Nama Nikita Mirzani kembali menjadi sorotan setelah dirinya resmi ditahan Polda Metro Jaya atas dugaan pemerasan Rp 4 miliar terhadap dokter Reza Gladys. Bersama asistennya, Mail, Nikita ditahan pada Selasa (4/3/2025) malam.

Meski mengenakan baju oranye bertuliskan tahanan, Nikita tetap tampil percaya diri. Berbeda dari tersangka lain, ia terlihat tenang dan bahkan masih menebar senyum kepada orang-orang di sekitarnya.

Seolah yakin akan segera bebas, selebritas 38 tahun ini kembali menjalani babak baru dalam catatan panjang kasus hukumnya.

Tak hanya sekali, ini bukan pertama kalinya Nikita Mirzani berurusan dengan hukum. Berikut adalah beberapa kasus yang pernah menyeretnya ke balik jeruji besi.

1. Kasus Dugaan Pemerasan dr. Reza Gladys

Kasus hukum terbaru yang menjerat Nikita Mirzani adalah dugaan pemerasan terhadap dr. Reza Gladys sebesar Rp 4 miliar.
Bersama asistennya, ia dijerat dengan pasal berlapis, termasuk UU ITE, KUHP tentang pengancaman, serta UU Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).

Pihak kepolisian menyatakan telah memiliki cukup bukti untuk menahan Nikita selama 20 hari sejak (4/3/2025) demi kepentingan penyelidikan.

Meski putrinya, Laura Meizani, telah mengajukan permohonan penangguhan penahanan, masa tahanannya bisa diperpanjang tergantung pada perkembangan kasus.

2. Kasus Pencemaran Nama Baik Dito Mahendra

Pada 2022, Nikita Mirzani sempat dijemput paksa oleh Polres Serang Kota terkait kasus pencemaran nama baik terhadap Dito Mahendra. Kala itu, ia menuding pacar Nindy Ayunda tersebut telah melakukan pemukulan terhadap seorang sekuriti.

Karena dua kali mangkir dari panggilan polisi, Nikita akhirnya ditahan di Rumah Tahanan Kelas IIB Serang selama 20 hari. Namun, ia kemudian dibebaskan karena Dito Mahendra tidak pernah hadir dalam persidangan.

BACA JUGA: 

5 Kali Jadi Tersangka, Ini Dia Rekam Jejak Kasus Nikita Mirzani

Mangkir dari Pemeriksaan, Nikita Mirzani Terancam Dijemput Paksa

3. Kasus Penganiayaan Dipo Latief

Pada 2020, Nikita kembali berurusan dengan hukum setelah mantan suaminya, Dipo Latief, melaporkannya atas dugaan penganiayaan atau Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Yang membuat kasus ini semakin dramatis, saat itu Nikita tengah hamil anak Dipo.

Meski dinyatakan bersalah dan divonis enam bulan penjara, ia tidak menjalani masa tahanan secara fisik.

4. Kasus Penganiayaan Olivia Mai Sandie dan Beverly Sheila Sandie

Kasus hukum pertama yang menyeret Nikita Mirzani terjadi pada 2012, ketika ia terlibat dalam insiden penganiayaan terhadap Olivia Mai Sandie dan Beverly Sheila Sandie di sebuah kafe. Ia pun dilaporkan ke polisi dan dinyatakan bersalah.

Akibatnya, Nikita harus mendekam di penjara selama 57 hari setelah dinyatakan bersalah dan merugikan korban.

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jadwal Imsak Tasikmalaya hari ini Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Wilayah Tasikmalaya Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Lombok
Jadwal Imsak Lombok Hari Ini, 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Ciamis Jumat
Jadwal Imsak Wilayah Ciamis Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Garut
Jadwal Imsak Garut Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal adzan maghrib tasikmalaya, jadwal buka puasa tasikmalaya
Jadwal Imsak Maluku Utara Hari Ini, 7 Maret 2025
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Ratusan Pendukung Pembongkaran Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak

4

Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Ditipu Tabib Palsu Berakhir Plot Twist

5

Link Live Streaming Real Sociedad vs Manchester United Selain Yalla Shoot
Headline
Wali Kota Bekasi
Dedi Mulyadi Tegur Wali Kota Bekasi yang Ngungsi ke Hotel Saat Banjir
Kisah Abu Nawas
Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Menjawab Pertanyaan Raja, "Allah Lagi Apa?"
Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak
Ratusan Pendukung Pembongkaran Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak
Real Sociedad Manchester United
Link Live Streaming Real Sociedad vs Manchester United Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.