Denny Cagur Bantah Isu Tak Akur dengan Istri, Tegaskan Tak Ada LDR!

Denny Cagur
Rumah tangga Denny Cagur diisukan renggang (Instagram/@dennycagur)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Baru tiga bulan menjabat sebagai anggota DPR RI, komedian Denny Cagur dihadapkan pada isu miring terkait rumah tangganya.

Beredar kabar bahwa ia dan istrinya, Shanty, sedang tidak akur dan menjalani hubungan jarak jauh (LDR). Isu ini mencuat setelah Denny Cagur tidak ikut merayakan ulang tahun Shanty di Korea Selatan pada 10 Januari 2025.

Denny Cagur memberikan klarifikasi langsung di acara Pagi-Pagi Ambyar. Ia membantah tegas isu tersebut.

“Nggak. Semuanya baik-baik aja,” ujarnya.

Denny menjelaskan bahwa istrinya merayakan ulang tahun sekaligus berlibur di Korea bersama teman-temannya, dan ia memberikan restu dan dukungan finansial.

Denny tidak dapat ikut ke Korea karena kesibukannya sebagai anggota dewan.

BACA JUGA : Denny Sumargo Kembali Tuai Pujian: Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi

“Ada pekerjaan yang harus diselesaikan karena di sini masih ada tanggung jawab. Kebetulan masih masa reses bolak-balik dapil,” jelasnya.

Ia menekankan bahwa pekerjaan sebagai wakil rakyat menjadi prioritasnya saat ini.

Denny kembali menegaskan bahwa ia dan Shanty tidak menjalani LDR.

“Tugas suami kan cuma kasih uang jajan sama kado ulang tahun. Nggak ada LDR,” ucapnya.

 

(Hafidah Rismayanti)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ganja di Cilengkrang Bandung
Suasana Rumah Pemilik Tanaman Ganja di Cilengkrang Bandung
retreat kepala daerah-2
Sri Mulyani Jadi Pemateri Retreat Kepala Daerah Malam Ini
infinix_note_40_infinix_1735305824748
Infinix Hadirkan Note 50 Series, Siap Guncang Pasar Smartphone Indonesia
Menonton Anime
Kenapa Orang Dewasa Suka Menonton Anime dan Apa Alasannya?
Dubai-2025-WTA-Final-Andreeva-Trophy-3-1024x682
Mirra Andreeva Torehkan Gelar Terbesar di Dubai Tennis Championships 2025
Berita Lainnya

1

Siswa KBB Tewas Saat Pertunjukan Teater, Pihak Sekolah Buka Suara

2

Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Jalan Rusak Akibatkan Kecelakaan, Pengamat: Pemerintah Jangan Tunggu Sampai Rusak Semua!

5

Demo 'Indonesia Gelap' Disorot Media Asing, Malaysia Hingga Italia!
Headline
band sukatani jadu duta polri
Usai Diintimidasi Kini Kapolri Ajak Band Sukatani Jadi Duta Polri
Produksi Beras Meningkat 50 Persen
Produksi Beras Meningkat 50 Persen, Ketahanan Pangan RI Aman
6 Unit Mobil Dinas KPU Kota Bandung Ditarik
Efisiensi Anggaran, 6 Unit Mobil Dinas KPU Kota Bandung Ditarik
Banjir di Bandarlampung
Banjir di Bandar Lampung Genangi Puluhan Lokasi, 3 Orang Dilaporkan Meninggal

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.