Daftar Mobil dan Motor Disita dalam Kasus Suap Korupsi Sawit Mentah

korupsi suap sawit
(Antara)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Jaksa penyidik dari Jaksa Agung Muda Bidang Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung menyita berbagai mewah dalam perkara kasus dugaan suap terkait putusan lepas perkara korupsi pemberian fasilitas ekspor minyak sawit mentah (CPO) dan turunannya pada periode Januari-April 2022.

Penggeledahan dilakukan pada tiga  provinsi berbeda, yakni Jawa Tengah, Jawa Barat, dan DKI Jakarta, pada 12–13 April 2025. Hasil dari penyitaan itu, tim penyidik menemukan dan menyita berbagai aset bernilai tinggi.

“Tim penyidik Jampidsus melakukan penggeledahan di tiga provinsi yaitu Jawa Tengah, Jawa Barat dan DKI Jakarta,” ungkap Direktur Penyidikan Jampidsus Abdul Qohar dalam konferensi pers di Jakarta Selatan, Senin (14/4) dini hari.

Mobil dan Motor yang Disita dalam Kasus Suap Sawit

Aset yang disita, termasuk 3 unit mobil mewah yang terdiri dari 1 unit Toyota Land Cruiser dan 2 unit Land Rover. Kemudian, ada juga sebanyak 21 sepeda motor dan 7 sepeda mewah dari rumah milik Ariyanto Bakri.

BACA JUGA:

Akibat Korupsi Pertamina, BBM Tak Sesuai Bahaya untuk Mesin!

Kejagung Sita Rp301 Miliar dalam Kasus Korupsi Perizinan Usaha Sawit

Selain itu, jaksa juga menyita uang dalam berbagai mata uang dan jumlah yang besar:

  • USD 360.000 (setara ± Rp5,9 miliar) dari rumah saksi AF

  • SGD 4.700 dari kantor tersangka Marcella Santoso

  • Rp616.230.000 dari rumah Agam Syarief Baharudin

Selain itu, dari rumah tersangka Muhammad Arif Nuryanta, penyidik juga mengamankan:

  • 40 lembar uang dolar Singapura pecahan 1.000

  • 125 lembar uang dolar Amerika pecahan 100

  • 10 lembar SGD pecahan 100

  • 74 lembar SGD pecahan 50

Sebelumnya, dalam rangkaian penyidikan awal, jaksa juga telah menyita sejumlah kendaraan eksotis lainnya dari rumah Ariyanto Bakri, yaitu:

  • Ferrari Spider

  • Nissan GT-R

  • Mercedes Benz

Seluruh kendaraan itu, sebagai barang bukti dalam kasus dugaan suap dan gratifikasi terkait putusan lepas terdakwa korupsi korporasi dalam perkara ekspor CPO di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Daftar Tersangka

Dalam perkembangan kasus ini, Jampidsus Kejaksaan Agung telah menetapkan tujuh orang tersangka, yang terdiri dari unsur hakim, panitera, hingga pengacara:

  1. Muhammad Arif Nuryanta – Ketua PN Jakarta Selatan (mantan Wakil Ketua PN Jakarta Pusat)

  2. Wahyu Gunawan – Panitera Muda Perdata PN Jakarta Utara

  3. Marcella Santoso – Pengacara korporasi ekspor CPO

  4. Ariyanto Bakri – Rekan pengacara MS

  5. Djuyamto – Hakim Tipikor Jakarta Pusat

  6. Ali Muhtarom – Hakim Tipikor

  7. Agam Syarief Baharudin – Hakim Tipikor

Kejaksaan menduga ada aliran dana suap mencapai Rp60 miliar yang mengalir untuk mempengaruhi vonis bebas tiga terdakwa dari korporasi dalam kasus ekspor CPO.

Dari jumlah itu, disebutkan bahwa majelis hakim menerima sekitar Rp22,5 miliar sebagai bagian dari suap.

(Saepul)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Drawing Liga Champions 2024/2025
Format Baru Liga Champions Menuai Kritik, UEFA Pertimbangkan Revisi Aturan Tuan Rumah Leg Kedua
keracunan makanan klaten-2
Ternyata 2 Makanan ini Jadi Penyebab Warga Klaten Keracunan Massal
Pohon Tumbang Timpa Gudang di Kawasan Rancaekek
Pohon Tumbang Timpa Gudang di Kawasan Rancaekek
Ini Tujuan Persib Bandung Gelar Halal Bihalal
Ini Tujuan Persib Bandung Gelar Halal Bihalal
Gambar-WhatsApp-2024-07-29-pukul-13.02
Belal Muhammad Hadapi Jack Della Maddalena di Laga Utama UFC 315
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

2

Viral Video Oknum Dokter Kandungan di Garut Lecehkan Pasien Saat USG, Polisi Lakukan Penyelidikan

3

Ulah Komeng Bikin Rapat Paripurna DPD RI Riuh

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Bawa Indonesia U-17 ke Piala Dunia, Nazriel Alvaro Punya Kans Besar Promosi ke Skuat Senior Persib
Headline
fabio-di-giannantonio-gresini-
Fabio Di Giannantonio Klarifikasi Insiden Tabrakan dengan Jorge Martin di MotoGP Qatar
Barcelona
Barcelona Tetap Lolos ke Semifinal Meski Takluk oleh Dortmund 1-3
anggota dprd sumut
Usai Cekik dan Dorong Pramugari, Wings Air Bawa Anggota DPRD Sumut ke Jalur Hukum!
1000331506-2046854228
Kabar Baik! Mitra Ojol Bakal Dapat Subsidi BBM hingga Akses KUR

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.