Daftar Fitur Aksesibilitas Android yang Makin Canggih

fitur aksesibilitas android
(Tokopedia)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Seiring dengan terus berkembangnya teknologi, Android tidak hanya menawarkan inovasi dalam hal fungsionalitas dan desain.

Namun Android juga menawarkan serangkaian inovasi khusus untuk memenuhi kebutuhan individu dengan berbagai keterbatasan.

Meskipun demikian, masih banyak pengguna yang belum sepenuhnya menyadari potensi penuh dari fitur aksesibilitas yang telah tersematkan pada sistem operasi Android.

Berikut merupakan fitur aksesibilitas android yang jarang orang ketahui:

1. Double Tap to Wake

Sebagian besar pengguna Android tahu bahwa dengan mengetuk layar dua kali, mereka dapat membuka kunci perangkat.

Namun, fitur aksesibilitas andoid ini memungkinkan pengguna menyalakan layar tanpa harus menggunakan tombol daya lagi.

Proses ini memudahkan akses cepat ke layar utama dengan dua ketukan pada layar, menggunakan dua jari untuk menyalakan layar bisa menjadi fitur yang sangat berguna.

2. Mengambil Screenshot dengan 3 Jari

Meskipun fitur tangkapan layar bukan hal baru, Android menyediakan opsi khusus. Pengguna dapat mengambil tangkapan layar dengan menggunakan tiga jari.

Fitur aksesibilitas android ini dapat diaktifkan atau dinonaktifkan sesuai keinginan pengguna melalui pengaturan ponsel mereka.

3. Mode Perbesaran Jendela Aktif

Fitur perbesaran jendela aktif memungkinkan pengguna memperbesar bagian-bagian tertentu dari layar dengan mudah.

Dengan mengaktifkan fitur ini, pengguna dapat triple-tap layar untuk memperbesar dan menggunakan gerakan dua jari untuk menjelajahi area yang kita perbesar tanpa mempengaruhi tampilan lainnya.

BACA JUGA: Aplikasi Seeing AI untuk Tuna Netra Kini Tersedia di Android

4. TalkBack

“TalkBack” adalah fitur aksesibilitas android yang Google kembangkan untuk sistem operasi Android. Terancang khusus untuk membantu pengguna dengan gangguan penglihatan atau membutuhkan dukungan aksesibilitas.

Menggunakan gestur khusus, TalkBack memberikan umpan balik suara dan taktil untuk mempermudah interaksi pengguna dengan perangkat Android mereka.

5. Speech-to-Text

Fitur “Speech-to-Text” memungkinkan pengguna mengubah ucapan menjadi teks secara instan. Setelah aktif, pengguna dapat berbicara, dan hasil teksnya akan muncul di area input teks. Ini sangat berguna bagi pengguna yang ingin mengonversi ucapan menjadi teks tertulis.

Dengan membagikan informasi tentang fitur-fitur aksesibilitas ini, semoga pengguna Android dapat mengoptimalkan pengalaman mereka dan menjadikan perangkat mereka lebih dapat semua orang akses.

Inovasi dalam teknologi aksesibilitas merupakan langkah positif dalam menciptakan pengalaman digital yang inklusif untuk semua pengguna.

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva