Daftar 5 Pemain Timnas U 17 yang Lolos Seleksi Piala Dunia U-17, Didominasi Bali United!

Daftar Pemain Timnas U 17
Proses Seleksi calon pemain Timnas U 17 untuk Piala Dunia U 17 2023 di Indonesia. (Foto: PSSI)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Ini daftar 5 pemain yang lolos seleksi Timnas U 17 dari 12 kota di Indonesia berikut posisi dan klub mereka berasal.

PSSI telah tuntas melakukan serangkaian seleksi calon pemain Timnas U 17 untuk menghasilkan pemain-pemain muda terbaik.

Kelima pemain terpilih itu selanjutnya berhak mengikuti pemusatan latihan atau training center (TC) Timnas U 17 Indonesia.

Ke-12 kota besar Indonesia yang dijadikan pusat seleksi tersebut adalah Bandung, Palembang, Bali, Tangerang, Samarinda, Jakarta, Solo, Banjarmasin, Medan, Surabaya, Manado, dan Makassar.

Dari 12 kota itu terpilih 42 pemain, ditambah 8 pemain dari hasil seleksi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

BACA JUGA: Ketum PSSI: Tak Ada Pemain Titipan di Seleksi Timnas Piala Dunia U-17 2023

Dengan demikian total terkumpul 50 pemain yang harus tahap seleksi berikutnya selama tiga hari dari 15 sampai 17 Agustus 2023 di Lapangan A Senayan, Jakarta.

Proses seleksi berjalan ekstra ketat di bawah kepemimpinan pelatih Timnas U 17 Indonesia, Bima Sakti.

Bimas Sakti mendapat pendampingan dari Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri dan Konsultan Pelatih asal Jerman Frank Wormuth, serta para staf pelatih Timnas U 17 lainnya.

Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri menjelaskan, terpilihnya 50 pemain itu setelah tim seleksi melihat kemampuan para calon pemain yang mengikuti uji skill di 12 kota.

“Setelah itu, tim pelatih tim U-17 yang dipimpin pelatih Bima Sakti memilih lima pemain. Keputusan ini juga melibatkan konsultan pelatih, Frank Wormuth,” kata Indra Sjafri.

Posisi masing-masing kelima pemain Timnas U 17 yang lolos seleksi itu terdiri dari kiper, belakang, gelandang, winger, dan striker.

Kelima pemain tersebut dinilai telah benar-benar memenuhi kriteria yang ditetapkan pelatih.

Kini, kelimanya sudah bergabung dengan skuad Timnas U 17 yang sudah berlatih di Jakarta.

“Kami berharap mereka dapat beradaptasi dan mampu memperlihatkan kemampuan terbaiknya,” tegas Indra Sjafri.

BACA JUGA: Tegas! Erick Sebut Wormuth Tak Akan Intervensi Bima Sakti di Tim U-17

Adapun Timnas U 17 Indonesia itu dipersiapkan untuk berlaga di ajang Piala Dunia U 17 yang akan berlangsung di Indonesia.

Jadwal penyelenggaraan Piala Dunia U 17 akan dimulai dari tanggal 10 November hingga 2 Desember 2023.

Berikut Daftar Nama 5 Pemain Timnas U 17 Indonesia:

1. I Wayan Arta Wiguna (Goal Keeper)

Klub : Bali United

2. Rionaldi Mehran (Bek Kiri)

Klub : Academy Persib Cimahi

3. Maouri Ananda Yves (Gelandang serang) “Keturunan”

Klub : Bali United

4. M Aulia Rahman (Striker)

Klub. : Persita

5. Fairuz Farhan Al Radin (Wing kanan)

Klub : Sparta Depok

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards
Roadshow Perdana Suar Mahasiswa Awards 2025 Disambut Antusias di UHS
KECURANGAN UTBK SNBT 2025-1
Peserta UTBK SNBT Ketahuan Pasang Kamera di Behel Gigi Sampai Kuku, Panitia SNPMB Buka Suara
KECURANGAN UTBK SNBT 2025
2 Hari UTBK-SNBT 2025, Panitia SNPMB Temukan 14 Kecurangan
KPU PSU
KPU Beri Pesan Khusus untuk Calon yang Kalah pada PSU!
jokowi hadiri pemakaman paus-1
Tiba di Vatikan, Jokowi Bawa Surat Pribadi dari Prabowo
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.