Cut Intan Nabila Beri Kode Minta Tolong Lewat “Signal for Help”?

Cut Intan Signal for Help
(Instagram/@cut.intannabila)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dialami Cut Intan Nabila dari suaminya, Armor Toreador, menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Netizen menduga bahwa Cut Intan telah memberikan isyarat minta tolong melalui kode empat jari, yang terkenal sebagai “Signal for Help”, sebelum video KDRT tersebut diunggah.

Dugaan ini muncul setelah ditemukan video lawas di akun Instagram Cut Intan Nabila. Dalam video yang diunggah seminggu sebelum video KDRT, Cut Intan berikan kode “Signal for Help” saat bagian video ASIP (Air Susu Ibu Perah) dengan efek slow motion.

Saat menata ASIP di atas meja, Cut Intan memperlihatkan kode empat jari dengan tangan kirinya. Pada tangan kanannya, tampak lebam.

“Tangan nya biru2 mbaa,” tulis pemilik akun instagram @dwiasihlidya25.

Kode empat jari ini, yang juga terkenal sebagai “The Signal for Help”, merupakan isyarat tangan yang menunjukkan bahwa seseorang berada dalam kondisi berbahaya, terancam, atau membutuhkan bantuan.

Kode ini diperkenalkan pertama kali oleh Canadian Women’s Foundation pada April 2020, saat pandemi Covid-19.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh INTAN NABILA (@cut.intannabila)

Kode-Kode Lain untuk Minta Pertolongan

Selain kode empat jari, terdapat beberapa kode lain yang bisa digunakan untuk meminta bantuan dalam situasi berbahaya:

  • Minta “ANI” di apotek: “ANI” (action needed immediately) merupakan kode yang bisa digunakan untuk meminta pertolongan dengan cepat di apotek. Jika petugas apotek memahami kode tersebut, mereka harus segera menghubungi polisi untuk mengamankan korban.
  • Memesan “Angela” di hotel: “Ask for Angela” merupakan kode pertolongan yang diperkenalkan di perhotelan pada tahun 2015. Kode ini dirancang untuk membantu mencegah tindakan kekerasan seksual. Jika seseorang memesan “Angela” di hotel, petugas hotel harus segera membantu mengamankan korban dari situasi terancam atau berbahaya. Setelah itu, mereka harus menghubungi polisi.
  • Beli “Angle Shot” di bar: “Angle Shot” merupakan kode nama minuman yang bisa dipesan di bar. Kode ini digunakan untuk menandakan bahwa seseorang merasa tidak nyaman atau tidak aman.

BACA JUGA : Kondisi Cut Intan Nabila Masih Trauma Hingga Tak Sanggup Melihat Ponsel

Kasus Cut Intan Nabila ini menjadi pengingat pentingnya kesadaran dan dukungan terhadap korban KDRT. “Signal for Help” merupakan alat yang efektif untuk membantu korban KDRT secara diam-diam meminta bantuan.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.