Cerita Almarhum Fajri, Pria Obesitas 300 Kg yang Dikenal Mandiri Semasa Hidupnya

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Muhammad M. Fajri Rifana (26),  pria yang menggemparkan publik karena obesitas hingga berbobot 300 Kg, yang akhirnya meninggal dunia pada Kamis (22/6/2023).

Semasa hidupnya, Fajri dikenal sebagai orang yang mandiri meski dengan tubuh yang kelewat besar. Namun Fajri tidak pernah mengeluhkan kegemukan yang dialaminya.

Fajri tidak pernah mau merepotkan orang lain. Ia baru meminta bantuan orang lain, apabila kondisinya memang sudah tak memungkinkan.

Setiap akan mandi, ia harus menggeser tubuhnya dengan memakan waktu sampai 2 jam lantaran lingkar badan yang mencapai 3 meter.

Kamar mandi di rumahnya pun tidak muat, dan harus mandi di teras rumahnya. Dengan begitu, setiap waktunya mandi teras rumahnya harus ditutup agar terhindar dari pandangan orang lain.

Walau keseharian Fajri banyak berdiam di dalam kamar. Ia tak selalu bergantung pada orang lain untuk memisahkan tubuhnya untuk bergerak, meski itu harus memakan waktu.

Fajri Meninggal Dunia

Fajri, pria berusia 26 tahun ini sempat menjalani perawatan khusus obesitas di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat.

Ia harus menjalani perawatan serius, karena sempat mengalami kegagalan multi organ yang dalam bahasa medis disebut dysfuction Syndrome. Kondisi ini terjadi saat Fajri mengalami syok akibat infeksi di beberapa bagian tubuhnya.

Hal ini merupakan reaksi ekstrem saat tubuh mengalami infeksi. Syok septik dapat mengancam jiwa, dengan ditandai penurunan tekanan darah yang sangat drastis.

Merangkum dari berbagai sumber, syok septik juga akan merambat ke beberapa organ tubuh manusia yang akhirnya terjadi kegagalan fungsi.

Demikian gejala terjadi pada Fajri. Ia mengalami masalah pada ginjal dan pencernaan sebagai dampak dari obesitas itu.

Meski Fajri sudah mendapatkan pengobatan yang maksimal, kondisi kesehatannya malah terus menurun, hingga akhirnya meninggal dunia.

Selain itu, Fajri dikabarkan sempat terhambat untuk mendapatkan perawatan maksimal. Saat tiba di RSCM, kondisi kesehatannya memang sudah memburuk, bahkan tidur pun sudah tak mampu terlentang.

BACA JUGA: Bayi Obesitas di Bekasi Gemar Susu Kental Manis, Begini Kata Ahli Gizi

(Saepul/Aak)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
May Day 2025, 300 Personil Polresta Bandung Siap Amankan Aksi Buruh
May Day 2025, 300 Personel Polresta Bandung Siap Amankan Aksi Buruh
gibran mundur
Waketum Partai Garuda Kritisi Desakan Gibran Mundur: Apa Ukuran Pembenci?
Ekspor Batu Bara Menurun, Kementerian ESDM Segera Evaluasi
Ekspor Batu Bara Menurun, Kementerian ESDM Segera Evaluasi
Momen Dedi Mulyadi Berdebat dengan Aura Cinta, Gadis Remaja yang Viral di Bekasi
Momen Dedi Mulyadi Berdebat dengan Aura Cinta, Gadis Remaja yang Viral di Bekasi
Bali Pernikahan
Deretan Artis yang Pilih Pernikahan di Bali Selain Luna Maya dengan Maxime Bouttier
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
Yuke Dewa 19
Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Ini Sikap Tanggung Jawabnya!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.