Celiboy sang The Miracle Boy Resmi Bergabung Team MDL

Penulis: Mahendra

Celiboy
Foto:Dok.Instagaram Alter Ego

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Eldin Rahadian “Celiboy” Putra, Jungler yang telah terkenal dalam barisan Alter Ego, secara resmi tidak akan bergabung dalam roster MPL ID S13. Kabar mengejutkan datang setelah perubahan statusnya sebagai seorang yang telah menikah, yang kemudian resmi akan memegang “role baru”.

Sebagai wonderkid yang bergabung dengan Alter Ego sejak MPL ID S4, Dia telah menjadi tulang punggung kekuatan tim dari musim ke musim. Namun, posisinya akhirnya tergantikan oleh Darrel Jovanco “Tazz” Wijaya.

CEO Alter Ego, Delwyn Sukamto, mengumumkan tentang “role baru” Celiboy yang akan mengisi  sebagai midlaner. Banyak dugaan bahwa di musim kompetisi 2024, sang Miracle Boy akan beralih menjadi seorang Talent, sebuah peran yang umumnya di kalangan tim-tim terkenal.

Namun, Celiboy memiliki rencana yang berbeda. “Role baru” tersebut akhirnya terkuak Celiboy akan beralih menjadi Midlaner dalam tim MDL.

Baca Juga:Alter Ego Resmi Hadirkan Wajah Baru di MPL ID S13

Menyambut musim kompetisi 2024, Celiboy akan bergabung dengan tim baru, Alter Ego X, untuk mengikuti MDL ID S9 mendatang. Keputusan untuk bergabung dengan MDL dan beralih posisi menjadi Midlaner cukup mengejutkan, namun menjanjikan tantangan baru bagi Celiboy.

Selain Celiboy, Alter Ego X akan diperkuat oleh Virgi sebagai Roamer, Arfy sebagai Gold Laner, dan Cyruz sebagai Mid Laner. Ada juga Devkoch sebagai Roamer, Fawndeer yang menggantikan Munsters di posisi EXP Laner, serta pelatih baru, Styx, menggantikan posisi Chester.

Dengan susunan roster yang segar, Alter Ego X siap bersaing untuk meraih posisi juara dalam MDL ID S9 mendatang. Terakhir kali, Alter Ego X berhasil meraih gelar juara pada MDL ID S4. Dengan hadiah yang semakin besar di musim ini, tim ini tampil dengan ambisi yang tinggi.

Berikut adalah detail lengkap roster Alter Ego X MDL ID S9:

– Melvin “Fawndeer” Ruliff – EXP Laner
– Muhammad “Kidsz” Fauzi – Jungler
– Eldin Rahadian “Celiboy” Putra – Mid Laner
– Arifudin “Arfy” Dingarai – Gold Laner
– Devara Reynanda “DevKoch” Putra – Roamer
– Muhammad “Cyruz” Halim – Mid Laner
– Irgi “Virgi” Virgiawan – Roamer
– Styx – Pelatih

Dengan perubahan ini, kita dapat menantikan penampilan memukau dari Celiboy dan tim Alter Ego X di panggung MDL ID S9.

 

 

(Mahardika/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Alumni Unpas
Menang di Sony World Photography Awards 2025, Alumni Unpas Harumkan Nama Indonesia
Energi Angin Lepas Pantai
Kembangkan Energi Terbarukan, Indonesia Incar Pemanfaatan Angin Lepas Pantai
Pelajar Indramayu
Pelajar Indramayu Terpilih Masuk Paskibraka Jabar
Wali kota cimahi
Cimahi Tanpa Pungli, Wali Kota Jamin Kesetaraan Akses Pendidikan
Pesan Henhen Herdiana Kepada Bobotoh Yang Berencana Meramaikan Konvoi Juara Persib
Pesan Henhen Herdiana Kepada Bobotoh Yang Berencana Meramaikan Konvoi Juara Persib
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Strategi Cost Leadership

5

Longsor Menutup Akses Jalan Sersan Badjuri Cihideung
Headline
PeduliLindungi Diretas Akun Judol
PeduliLindungi Diretas Akun Judol, Pemerintah Kecolongan Lagi!
Wali Kota Bandung Sebut SLB Wiyata Guna Bukan di Kawasan Cagar Budaya
Wali Kota Bandung Sebut SLB Wiyata Guna Bukan di Kawasan Cagar Budaya
Kecelakaan Kereta Tabrak 7 Motor di Magetan Tewaskan 4 Orang
Kecelakaan Kereta Tabrak 7 Motor di Magetan Tewaskan 4 Orang
Dedi Mulyadi dipanggil KPK
Gubernur Dedi Mulyadi Sambangi KPK, Ada Apa?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.