Cek Kekurangan dan Kelebihan Oppo A3 Pro Sebelum Beli!

Oppo a3 pro
(Edaran)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sebaiknya Anda melakukan pengecekan terlebih dahulu apa kelebihan dan kekurangan ponsel Oppo A3 Pro yang menjanjikan spesifikasi menarik.

Dalam beberapa tahun terakhir, terjadi perubahan signifikan dalam strategi Oppo, terutama dengan peluncuran berbagai ponsel baru yang menawarkan spesifikasi tinggi.

Bersama dengan saudara-saudaranya dalam BBK Group, Oppo tampaknya telah mempercepat laju dengan komitmen untuk menghadirkan inovasi dan peningkatan kualitas.

Salah satu contohnya adalah Oppo A3 Pro, yang menjanjikan spesifikasi yang menarik. Mari kita telaah kelebihan dan kekurangan ponsel ini.

Kelebihan

1. Desain yang Menarik

Ponsel satu ini hadir dengan desain kamera belakang yang unik, menampilkan modul kamera bulat besar yang menjadi ciri khas grup BBK. Pilihan bahan dan warna yang menarik memberikan karakter yang berbeda bagi pengguna.

2. Perlindungan Tingkat Tinggi

Oppo A3 Pro memiliki sertifikasi IP69, memberikan perlindungan luar biasa terhadap debu dan air, bahkan dari siraman air panas.

3. Layar Berkualitas Tinggi

Layar ponsel satu ini berukuran 6,7 inci FHD+ Curve OLED dengan refresh rate 120Hz, touch sampling rate 240Hz, dan kecerahan hingga 950 nits. Panel Gorilla Glass Fus 2 menawarkan tampilan yang tajam dan cerah, serta responsif dan tahan lama.

4. Performa Tangguh

Ponsel baru ini memiliki chipset MediaTek Dimensity 7050, Oppo A3 Pro menawarkan performa tangguh dengan skor Antutu mencapai 545.000. Pilihan kapasitas memori hingga 12GB RAM dan 512GB penyimpanan memberikan fleksibilitas bagi pengguna.

5. Software yang Efisien

Oppo seri ini menjalankan Android 14 dengan antarmuka ColorOS 14, menawarkan fitur canggih dan desain yang elegan. Produk ini juga berkomitmen untuk menyediakan pembaruan OS dan keamanan selama beberapa tahun ke depan.

BACA JUGA: Perbandingan Oppo A3 Pro dan Oppo Reno 1, Pilih yang Mana?

Kekurangan

1. Kamera yang Kurang Memuaskan

Meskipun lengkap dengan kamera utama 64MP, Oppo A3 Pro tidak lengkap dengan kamera ultrawide. Kehadiran kamera ultrawide bisa meningkatkan fleksibilitas dan kualitas pengambilan gambar dalam situasi yang membutuhkan cakupan yang lebih luas.

2. Koneksi dan Slot Eksternal

Ponsel satu ini tidak lengkap dengan jack audio 3,5mm dan slot memori eksternal. Kehadiran jack audio tradisional dan slot memori eksternal bisa menjadi kelebihan bagi sebagian pengguna.

3. Speaker Mono

Penggunaan speaker mono bisa menjadi kekurangan, mengurangi potensi keseluruhan dari pengalaman audio perangkat ini. Dengan fokus pada inovasi dan peningkatan kualitas, Oppo terus memperkuat posisinya dalam industri smartphone global.

Jadi itu merupakan kekurangan dan kelebihan dari Oppo A3 Pro yang harus kita ketahui sebelum membelinya!

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.