Cek, Ini Kelebihan dan Kekurangan Film Agak Laen

Film agak laen
(Tangkapan Layar Instagram @okirengga33)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Film Agak Laen terdiri dari Bene Dion, Oki Rengga, Boris Bokir, dan Indra Jegel, memasuki dunia perfilman Indonesia dengan sentuhan komedi horor yang agak berbeda.

Film ini bercerita tentang usaha rumah hantu mereka di pasar malam, diwarnai dengan kisah caleg yang meninggal dan berbagai kisah konyol untuk menutupi kejadian tersebut.

Tertawa Sejak Awal hingga Akhir

Film Agak Laen berhasil menghadirkan komedi yang mengundang tawa sejak awal hingga akhir. Tingkah lucu dan celetukan para karakternya sukses membuat penonton terhibur. Durasi film sepanjang 119 menit terasa singkat karena kehadiran adegan-adegan komik yang sulit ditonton tanpa tertawa. Ini adalah poin penting yang membuatnya menonjol.

Set Pasar Malam Nyata tanpa CGI

Poin menarik lainnya adalah set pasar malam yang benar-benar mirip dengan dunia nyata. Penuh dengan wahana permainan yang menarik, film ini berhasil menciptakan suasana yang autentik. Hal yang lebih menakjubkan, set pasar malam ini dibangun dari nol tanpa menggunakan CGI. Totalitas yang patut kita acungi jempol!

BACA JUGA: Sinopsis dan Daftar Pemain Film Agak Laen, Komedi Bercampur Horor!

Permasalahan dan Emosi Karakter

Film Agak Laen tidak hanya menawarkan komedi, tetapi juga menyajikan kisah para karakter dengan porsi yang seimbang. Setiap karakter memiliki permasalahan masing-masing, dari kebutuhan uang untuk keperluan pribadi hingga momen haru yang membuat penonton merasakan kedekatan dengan mereka.

Iklan Tersisip yang Ciamik

Meskipun kontroversial, iklan yang muncul di tengah cerita merupakan elemen yang membuat film ini makin agak lain. Terintegrasi dengan baik melalui dialog antar-pemain, iklan ini memberikan nuansa unik tanpa mengganggu alur cerita. Sebuah keputusan yang berani dan berkelas.

Secara keseluruhan, film ini menonjolkan sisi komedinya dengan baik. Candaan yang mudah penonton serap, lrngkap dengan chemistry yang pas dari Bene, Oki, Boris, dan Jegel, membuat film ini layak kita tonton.

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat