Cek Fakta: Video Tumpukan Uang di Ruang Staf Khusus Kominfo?

Ruang Staf Kominfo
(Instagram/@ahmadsahroni88)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Anggota DPR, Ahmad Sahroni, kembali membuat heboh dengan unggahan di Instagram-nya. Sahroni membagikan video dari TikTok @kangvinooooo yang memperlihatkan tumpukan uang di dalam lemari besi ruang staf khusus kominfo.

Dalam narasinya, Sahroni mempertanyakan kebenaran berita tentang temuan uang fantastis di ruang staf khusus Komunikasi dan Digital (Komdigi) yang sebelumnya Komunikasi dan Informatika (Kominfo), yang diduga hasil dari menjadi pelindung situs judi online.

“Benar-benar Gila..!! Ruangan staf khusus Budi Ari (Menkoinfo) pelindung judi online di grebek Polisi, telah ditemukan tumpukan uang yg jumlahnya sangat fantastis. Serius nih berita beneran gak siy ???,” tulis akun @ahmadsahroni88.

Namun, benarkah video tersebut?

Faktanya, Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung Harli Siregar menegaskan bahwa video yang diunggah Sahroni merupakan kejadian di tempat lain dan dalam kasus berbeda.

“Kalau melihat video tersebut sepertinya kegiatan penyidik di tempat lain dan dalam kasus lain yang sudah dirilis,” jelas Harli, mengutip dari ANTARA.

BACA JUGA : Cek Fakta : Klaim Ahmad Luthfi Soal Desa Tertinggi di Dunia

Harli menambahkan bahwa Kejaksaan Agung dalam waktu dekat ini tidak melakukan penggeledahan.

Video tersebut dipastikan berkaitan dengan kasus yang pernah dirilis Kejagung sebelumnya.

Hingga saat ini, Polda Metro Jaya telah menetapkan 18 tersangka dalam kasus judi daring (judol) dengan rincian 10 pegawai Komdigi dan delapan warga sipil.

Kejadian ini menunjukkan bahwa hoaks masih menjadi masalah serius di Indonesia. Penting bagi kita untuk selalu kritis terhadap informasi yang kita terima dan tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum tentu kebenarannya.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.