BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Cek Fakta video yang diklaim memperlihatkan penyelamatan seekor jerapah yang tergelincir di tebing curam beredar luas di media sosial.
Video tersebut menampilkan ekskavator atau alat berat mengangkat tubuh jerapah dengan tali.
Namun, berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Teropongmedia.id, video tersebut merupakan konten manipulatif dan tidak benar.
Tim Cek Fakta Teropongmedia.id menggunakan alat kecerdasan buatan (AI) Hive Moderation untuk mengecek keaslian video tersebut.
Hasilnya menunjukkan bahwa video penyelamatan jerapah tergelincir memiliki probabilitas 95,8 persen dibuat dengan AI.
BACA JUGA : Cek Fakta: Bansos Rp500 Ribu Tahun 2024 untuk 9 Juta Penerima?
Sebelumnya, Tim Cek Fakta Teropongmedia.id juga menemukan video dengan konsep serupa yang menampilkan penyelamatan gajah di tebing. Hasilnya sama, video tersebut teridentifikasi dibuat dengan AI.
Video penyelamatan jerapah yang tergelincir di tebing merupakan konten manipulatif. Hive Moderation mengidentifikasi video tersebut dibuat dengan AI.
(Hafidah Rismayanti/Budis)