BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Cek Fakta video yang beredar di media sosial mengklaim bahwa Raja Bahrain, Hamad bin Isa Al Khalifa, merasa malu atas kecurangan yang dilakukan tim nasional (Timnas) Bahrain saat melawan Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Namun, klaim tersebut dibantah oleh Tim Cek Fakta Teropongmedia.id.
Video yang beredar menampilkan Raja Bahrain di awal, namun narasi yang disisipkan tidak benar. Narasi tersebut menyebutkan bahwa Raja Bahrain merasa malu dan mengecam tindakan curang Timnas Bahrain. Hal ini karena memanfaatkan waktu tambahan untuk mencetak gol.
Faktanya, video tersebut diambil dari pidato Raja Bahrain pada Forum Perdamaian Paris ke-4 pada (10/11/2021). Pidato tersebut sama sekali tidak terkait dengan sepak bola atau Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Lebih lanjut, berdasarkan laporan Agensi Berita Bahrain, yang hadir di Stadion Nasional Bahrain pada Kamis (10/10/2024) adalah Shaikh Khalid bin Hamad Al Khalifa, bukan Raja Bahrain. Ia justru memuji pencapaian Timnas Bahrain dan para suporter.
BACA JUGA : Cek Fakta: Video Raffi Ahmad Buka Situs Judi Online Murahslot?
Hingga saat ini, tidak ditemukan berita, laporan, atau pernyataan resmi yang mendukung klaim kekecewaan Raja Bahrain atas pertandingan Timnas Bahrain melawan Timnas Indonesia.
Informasi yang beredar mengenai Raja Bahrain merasa malu karena kecurangan timnas negaranya adalah hoaks. Video yang digunakan diambil dari pidato Raja Bahrain pada Forum Perdamaian Paris dan tidak terkait dengan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
(Hafidah Rismayanti/Aak)