Cek, 5 Langkah Optimasi SEO di TikTok yang Tepat

Cek, 5 Langkah Optimasi SEO di TikTok yang Tepat-27-7-2023
(Binus University)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Di era digital ini, SEO atau Search Engine Optimization telah menjadi kunci penting dalam meningkatkan visibilitas konten di berbagai platform, termasuk media sosial seperti TikTok.

Dengan melakukan optimisasi SEO di TikTok yang tepat, kamu dapat meningkatkan peluang konten video untuk muncul di laman FYP (For You Page) dan menjangkau audiens yang relevan.

1. Menggunakan Kata Kunci Relevan

Cek, 5 Langkah Optimasi SEO di TikTok yang Tepat-27-7-2023
(DISKOMINFO Kota Bogor)

Kata kunci merupakan elemen krusial dalam optimasi SEO di TikTok. Algoritma platform ini membaca dan menganalisis kata kunci yang kamu gunakan dalam deskripsi video. Oleh karena itu, pilihlah kata kunci yang tepat dan menggambarkan isi kontenmu dengan akurat. Lakukan penelitian kata kunci untuk mengetahui apa yang sedang dicari oleh audiensmu.

Contoh, jika kamu membuat konten tentang “Tips Makeup Natural,” maka pastikan kata kunci seperti “makeup natural,” “tutorial makeup natural,” atau “tata cara makeup natural” dalam deskripsi videomu.

2. Menambahkan Kata Kunci pada Caption, On-Screen Text, dan Voice Over

Selain pada deskripsi, kata kunci juga harus kamu masukkan dalam caption, on-screen text, dan voice over videomu. Caption sebaiknya singkat namun mengandung kata kunci utama yang telah kamu pilih. On-screen text atau teks yang muncul di layar ketika video diputar juga harus mengandung kata kunci yang relevan.

Selain itu, pastikan kata kunci tersebut terucap dalam voice over videomu. Hal ini akan membantu algoritma TikTok memahami kontenmu dengan lebih baik dan meningkatkan peluang muncul di laman FYP.

3. Menggunakan Hashtag yang Sesuai

Hashtag atau tagar  adalah salah satu cara optimasi SEO di TikTok. Namun, pastikan untuk menggunakan hashtag yang sesuai dengan konten videomu. Hindari penggunaan hashtag yang tidak relevan hanya untuk mencari popularitas, karena hal ini dapat menurunkan kredibilitas kontenmu.

Selalu gunakan hashtag yang relevan dengan kata kunci yang telah kamu pilih. Jangan gunakan lebih dari empat hashtag dalam satu video untuk menghindari terjadinya spam.

4. Buat Video Menarik

Untuk dapat bersaing di TikTok dan muncul di laman FYP, kamu harus membuat konten video yang atraktif dan menarik bagi audiens. Kenali karakteristik dan preferensi audiensmu dengan melakukan riset kompetitor yang memiliki niche yang sama.

Cobalah berbagai jenis konten dan analisislah kinerja videomu. Temukan benang merah dari video-video yang sukses dengan jumlah views tinggi. Dengan memahami preferensi audiens, kamu dapat membuat konten yang relevan dan lebih menarik bagi mereka.

BACA JUGA: Gampang Banget! Ini 2 Cara Menambah Jumlah Like TikTok

5. Hook di Awal Video

Untuk optimasi SEO di TikTok kamu bisa menarik perhatian audiens sejak awal video. Gunakan kalimat hook yang menarik dan memancing rasa penasaran audiens. Tempatkan kalimat hook ini di awal video untuk meningkatkan tingkat retensi dan menahan audiens agar menonton hingga selesai.

Dengan menerapkan optimasi SEO di TikTok, kesempatan kontenmu untuk meraup jutaan views dan menjadi langganan FYP akan semakin besar. Terapkan tips-tips di atas dan teruslah eksperimen untuk menemukan formula konten yang tepat untuk audiensmu.

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva