Cegah HMPV, 3 Thermo Scanner Dipasang di Pintu Masuk Bandara Ngurah Rai Bali

virus HMPV China
(x)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Bandara Ngurah Rai Bali melakukan antisipasi meluasnya virus asal Tiongkok, HMPV yang sudah masuk ke Indonesia. General Manager Bandara Ngurah Rai Bali Ahmad Syaugi Shahab mengungkap pihaknya telah memasang tiga thermo scanner di pintu masuk.

“Dari tiga thermo scanner tersebut, dua dipasang di terminal kedatangan internasional dan satu dipasang di terminal kedatangan domestik,” ujar Syaugi, Rabu, (8/01/2025).

Dia menerangkan bahwa semua penumpang yang tiba di Bali wajib mengecek suhu badan sebelum keluar dari bandara.

Syaugi mengungkap pihaknya menambah satu thermo scanner yang dipasang di terminal kedatangan domestik, sedangkan dua lainnya di terminal kedatangan internasional masih menggunakan alat yang pernah digunakan.

“Bila ada penumpang yang hasil pemantauan dengan suhu badan yang tinggi, maka akan langsung didiagnosa lanjutan oleh pihak karantina kesehatan pelabuhan. Hasil pemeriksaan yang menunjukkan gejala klinis mengarah ke HMPV akan langsung diisolasi dan dirujuk ke rumah sakit terdekat. Pihak karantina kesehatan pelabuhan akan segera mengambil langkah tegas melakukan isolasi dan merujuk ke rumah sakit untuk penanganan lebih lanjut,” jelasnya.

Syaugi menjelaskan seluruh prosedur penanganan penumpang yang suspek sudah diatur sesuai SOP yang dikeluarkan oleh Kemenkes. Pengaktifan alat deteksi suhu tubuh juga secara operasional sudah sesuai SOP yang dikeluarkan oleh Kemenkes.

BACA JUGA: Virus HMPV Masuk ke Indonesia, Menkes Budi Gunadi Minta Masyarakat Tidak Panik

Termasuk penanganan pasien bila ditemukan secara klinis mengarah ke HMPV, maka proses penanganan juga dilakukan oleh balai karantina kesehatan pelabuhan yang tentu saja sesuai SOP dari Kemenkes.

“Hingga saat ini hasil pemeriksaan suhu tubuh kepada setiap penumpang yang tiba belum ditemukan gejala atau tanda-tanda yang mengarah ke suhun tubuh di atas rata-rata dan semuanya masih berjalan normal,” ungkapnya.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Harga Telur Ayam Dipasaran Naik
Permintaan Tinggi, Harga Telur Ayam Dipasaran Naik
Beberapa Ruas Jalan di Jakarta Banjir
Diguyur Hujan Semalaman, Beberapa Ruas Jalan di Jakarta Banjir
Anak Pak Tarno
Anak Pak Tarno Buka Suara, Kesal Sang Ayah Dimanfaatkan!
Fico Fachriza wartawan
Minta Bayaran Diwawancara Wartawan? Ini Pengakuan Fico Fachriza 
Mahfud MD OCCRP
Pendapat Mahfud MD Soal OCCRP yang Umumkan Jokowi sebagai Finalis Pemimpin Terkorup
Berita Lainnya

1

Ditemukan Jenazah Berjenis Kelamin Laki-laki di Pasar Baru Bandung

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Es Antartika Terus Mencair, Berpotensi Picu Erupsi Massal Ratusan Gunung Bawah Es

5

Dahsyat, Gempa Tibet M 7,1 Tewaskan 126 dan Ratusan Orang Terluka
Headline
Tottenham Menang Dramatis 1-0 atas Liverpool
Tottenham Menang Dramatis 1-0 atas Liverpool: Lucas Bergvall Jadi Pahlawan
Barcelona Lolos ke Final Piala Super Spanyol 2024
Barcelona Lolos ke Final Piala Super Spanyol 2024 setelah Bungkam Athletic Club 2-0
Gervane Kastaneer
Ungkapan Gervane Kastaneer Usai Resmi Menjadi Bagian dari Persib Bandung
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 9 Januari 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.