Catat! Spa Memiliki Banyak Dampak Positif untuk Kesehatan loh

Dampak positif spa
Selain dapat merelaksasi tubuh, spa juga memberi dampak positif bagi kesehatan. (istockphoto)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Spa tidak hanya memberikan kesenangan atau kepuasan diri, tetapi juga dapat memberi dampak positif bagi kesehatan tubuh. Spa akan memberikan relaksasi pada tubuh dan pikiran.

Artikel ini akan membahas dampak positif dari Spa bagi kesehatan tubuh.

Manfaat Spa Bagi Kesehatan

1. Relaksasi yang Mendalam

Perawatan spa yang menggabungkan pijat, aromaterapi, dan mandi berendam di air hangat dapat menciptakan efek relaksasi mendalam.

Stimulasi produksi hormon endorfin di dalam tubuh dapat meredakan rasa cemas dan stres, mendukung keseimbangan mental, serta memberikan perasaan tenang dan nyaman.

2. Mengurangi Nyeri dan Ketegangan Otot

Pijat dalam perawatan spa tidak hanya memberikan rasa relaksasi, tetapi juga dapat mengurangi nyeri pada otot, termasuk nyeri punggung dan akibat osteoarthritis.

Pijatan dipercaya melancarkan sirkulasi darah, mengurangi ketegangan, dan memberikan kenyamanan pada otot yang tegang.

3. Kelembapan dan Kecerahan Kulit

Perawatan spa seperti facial dapat membersihkan dan mencerahkan kulit. Terapi spa khusus dengan produk anti-aging dapat merangsang produksi kolagen, membantu menjaga elastisitas kulit, dan mengurangi tanda penuaan seperti keriput.

Mandi berendam di air hangat juga dapat membantu mengatasi masalah kulit, seperti eksim dan psoriasis.

4. Dukungan untuk Kesehatan Jantung

Perawatan spa yang melibatkan sauna atau ruangan pemanas dapat memberikan dukungan potensial untuk kesehatan jantung.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa berelaksasi di sauna secara rutin dapat menurunkan risiko serangan jantung dan tekanan darah tinggi.

5. Peningkatan Kualitas Tidur

Jika Anda mengalami gangguan tidur, perawatan spa dengan pijatan dapat membantu meningkatkan kualitas tidur.

Terapis yang terampil dapat menciptakan perasaan tenang dan nyaman, membantu Anda tidur lebih nyenyak.

BACA JUGA: 4 Manfaat Cuka Apel Bagi Kesehatan, Bisa untuk Diet hingga Glowing

Tetaplah berhati-hati dalam memilih tempat spa, pastikan tempat tersebut kebersihannya terjaga, sering lakukan pergantian air, dan peralatan spa yang terhindar dari risiko infeksi.

Spa memiliki banyak dampak positif bagi kesehatan, karenanya spa sangat direkomendasikan selain untuk perawatan juga untuk menjaga kesehatan tubuh.

 

 

(Vini/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Resmi! Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Timnas Inggris
Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
barcode pertamina
Legal sebagai Konsumen BBM Bersubsidi? Pastikan Cek Barcode Pertamina
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024